Longsor Menimpa Panaragan Bogor Tengah, Petugas Masih Melakukan Pencarian Korban

Longsor yang mengakibatkan korban jiwa terjadi di Jalan veteran, Gang Kepatihan, Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Selasa (11/10/2022) sore.

Longsor Menimpa Panaragan Bogor Tengah, Petugas Masih Melakukan Pencarian Korban
Longsor yang mengakibatkan korban jiwa terjadi di Jalan veteran, Gang Kepatihan, Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Selasa (11/10/2022) sore./ilustrasi
INILAHKORAN, Bogor-Longsor yang mengakibatkan korban jiwa terjadi di Jalan veteran, Gang Kepatihan, Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor pada Selasa (11/10/2022) sore.
Tanah longsor di lokasi itu membuat 5 orang menjadi korban, dua orang telah ditemukan, sementara 3 lainnya masih dalam pencarian hingga pukul 19.50 WIB.
Diketahui longsor itu terjadi di pemancingan Kebon Kelapa RT 5/01 pemilik kolam atas nama Ibu Omah (60). Informasi ada 10 orang korban longsor. Ada empat orang di evakuasi atas nama Bapak Edi seorang pensiunan polisi sudah ditemukan, Willie sudah di evakuasi ke RS, Ali Mursalin (47) sudah dibawa ke RSUD Kota Bogor dan Jepri Butar Butar Babinkabtibmas Cibogor.
Sementara itu, enam orang yang selamat yaitu Riki (22), Edi warga Loji, Jejen, Kurniawan (15) merupakan putra dari Ali Ursalin mengalami luka di kepala dan dibelakang punggung, Sunarya pengelola kolam luka lecet dipunggung dan kaki serta satu orang masih pendataan.
"Tadi beberapa saat setelah kejadian, dua orang yang ditemukan itu, satu orang selamat satu lagi meninggal dunia," ungkap Komandan Regu BPBD Kota Bogor, Maruli Sinambela kepada wartawan 
Maruli melanjutkan, para korban dibawa ke RSUD Kota Bogor. Informasi yang didapat kalau tidak salah, korban yang meninggal dunia itu dikabarkan sebagai salah satu anggota kepolisian yang juga tengah memancing di lokasi tersebut.
"Diperkirakan masih ada korban lain yang tertimbun. Mereka tertimbun longsoran tanah dan tebing diperkirakan tinggi 15 meter. Kemungkinan besar (korban meniggal-red) iya anggota kepolisian," tuturnya.
Tim SAR gabungan terus melakukan pencarian dibantu dengan pihak lain dan warga setempat.***


Editor : JakaPermana