Pemkab Garut Dorong Peningkatan Konsumsi Ikan Masyarakat Garut

una mendorong tingkat konsumsi ikan masyarakat di Kabupaten Garut, Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Garut menebar benih ikan di sejumlah situ/perairan umum daratan.

Pemkab Garut Dorong Peningkatan Konsumsi Ikan Masyarakat Garut
una mendorong tingkat konsumsi ikan masyarakat di Kabupaten Garut, Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Garut menebar benih ikan di sejumlah situ/perairan umum daratan.

INILAHKORAN, Garut-Guna mendorong tingkat konsumsi ikan masyarakat di Kabupaten Garut, Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Garut menebar benih ikan di sejumlah situ/perairan umum daratan.


Diharapkan, ketersediaan ikan di situ-situ tersebut bertambah, dan masyarakat dapat mengambilnya secara gratis untuk dikonsumsi. Sehingga Angka Konsumsi Ikan (AKI) masyarakat di Kabupaten Garut dapat meningkat.


Beberapa situ yang ditebari benih ikan antara lain Situ Cipulus, situ Cihurip, dan Situ Rancahideung Kecamatan Cihurip.

Baca Juga : Segar, Gendong Gincu Sumedang Segera Diekspor ke Jepang


Menurut Kepala Dikanak Garut Sofyan Yani, penebaran benih ikan di situ-situ umum termasuk sungai dilakukan guna memastikan ketersediaan ikan serta melestarikan keragaman ikan yang ada di perairan umum daratan yang ada di Garut.


"Kami menebar bukan hanya di sini, (tetapi) hampir di situ seluruh Kabupaten Garut yang luasnya kurang lebih 280 hektare. Kami tebar tiap tahun. Diharapkan masyarakat yang tidak memiliki kolam, mereka mendapatkan ikan secara gratis," ujar Sofyan Yani.


Dia berharap, dengan adanya ketersediaan ikan bagi masyarakat, kebiasaan masyarakat dalam mengkonsumsi ikan dapat meningkat. sehingga dapat meningkatkan AKI di Kabupaten Garut yang saat ini berada di angka 38,86 kilogram/kapita/tahun.

Baca Juga : Bupati Purwakarta Optimistis Perekonomian di Daerahnya Membaik


Sofyan Yani menyebutkan, ikan sangat baik dikonsumsi berbagai kalangan usia karena mengandung protein dan omega tiga tinggi yang sangat bermanfaat bagi kecerdasan, kesehatan, dan kekuatan. Ikan juga aman dikonsumsi orang berusia lanjut karena tidak berkolesterol tinggi.

Halaman :


Editor : JakaPermana