Satgas Covid-19 Kota Bandung Akan Test Antigen Pengunjung Cafe dan Tempat Hiburan 

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan melakukan uji sampel rapid test antigen di tempat-tempat yang berpotensi terjadi kerumunan. Tempat tersebut di antaranya cafe dan tempat hiburan.

Satgas Covid-19 Kota Bandung Akan Test Antigen Pengunjung Cafe dan Tempat Hiburan 
istimewa

INILAH, Bandung - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan melakukan uji sampel rapid test antigen di tempat-tempat yang berpotensi terjadi kerumunan. Tempat tersebut di antaranya cafe dan tempat hiburan.

 

Ketua Pelaksana Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung Ema Sumarna mengaku, telah menginstruksikan Dinas Kesehatan (Dinkes) menyiapkan tim yang akan melakukan uji sampel tersebut.

Baca Juga : Peduli Gempa Sulbar, POG Kirim Bantuan Satu Mobil Boks Berisi Bahan Pokok

 

"Barusan Kadinkes diperintahkan nanti akan uji sampel di cafe, tempat hiburan. Konsekuensi malam ya tidak apa-apa. Kita datangi mereka," kata Ema pada Sabtu (6/2/2021). 

 

Baca Juga : Oded: Program Kang Pisman Lahirkan Budaya Baru

Menurut dia, nantinya para pengunjung akan di tes menggunakan metode rapid antigen. Hal itu agar bisa memperoleh kondisi riil aktivitas di tempat-tempat usaha tersebut.

Halaman :


Editor : JakaPermana