Sidak ke Pasar Kiaracondong, Ridwan Kamil Berharap Revitalisasi yang Lebih Beradab 

Sidak ke Pasar Kiaracondong Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memeriksa kondisi pasar tersebt dan berhap revitaliasi yang beradab

Sidak ke Pasar Kiaracondong, Ridwan Kamil Berharap Revitalisasi yang Lebih Beradab 
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat Sidak ke Pasar Kiaracondong. by Rianto Nurdiansyah

INILAHKORAN, Bandung-Gubernur Jawa Barat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Kiaracondong, Selasa 28 Maret 2023. 

Dalam kunjungannya, Ridwan Kamil mengelilingi beberapa lapak para pedagang sambil merasakan langsung kondisi Pasar Kiaracondong.

Setelah meninjau, Ridwan Kamil mengeluhkan kondisi Pasar Kiaracondong saat ini. 

Baca Juga : Saham BIJB Bakal Dilepas, Ini Alasan Ridwan Kamil...

"Saya lagi di Pasar Kiaracondong. Pasar yang sebenarnya dulu saya desain menjadi pasar modern, tapi karena dimiliki oleh BUMD tidak bisa kita berikan bantuan keuangan," ujar Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil lantas meminta agar Pemerintah Kota Bandung memperhatikan kondisi Pasar Kiaracondong

"Saya motivasi agar PD Pasar Bandung ini bisa revitalisasi jauh lebih beradab dan jauh lebih bagus," ucapnya. 

Baca Juga : Menhub Klaim Tol Cisumdawu Beroperasi Penuh 15 April Mendatang, Ridwan Kamil: Bisa Memperlancar Urusan Mudik

Adapun terkait harga kebutuhan pokok, berdasarkan pantauan Ridwan Kamil, ada beberapa harga terpantau mengalami kenaikan namun ada beberapa pula yang mengalami penurunan harga. 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti