Promo Akhir Tahun, bank bjb Berikan Manfaat Lebih Pengguna DIGI dan DigiCash dengan Diskon Merchant

Di penghujung tahun ini, bank bjb memberikan manfaat lebih bagi pengguna DIGI dan DigiCash. 

Promo Akhir Tahun, bank bjb Berikan Manfaat Lebih Pengguna DIGI dan DigiCash dengan Diskon Merchant
Pimpinan Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, program khusus akhir tahun itu berlaku untuk periode 22–28 Desember 2022. Pengguna DIGI dan DigiCash mendapatkan promo akhir tahun berupa program diskon 40% di ratusan merchant. (istimewa)

INILAHKORAN, Bandung - Di penghujung tahun ini, bank bjb memberikan manfaat lebih bagi pengguna DIGI dan DigiCash

Pimpinan Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, program khusus akhir tahun itu berlaku untuk periode 22–28 Desember 2022. Pengguna DIGI dan DigiCash mendapatkan promo akhir tahun berupa program diskon 40% di ratusan merchant.

"Program Year End Sale 2022 bank bjb ini syaratnya sangat mudah. Setiap pembelian minimal Rp150 ribu akan langsung mendapatkan diskon 40%. Diskon berlaku maksimal Rp75.000 dan hanya berlaku 10 transaksi pertama," kata Widi, Senin 26 Desember 2022.

Baca Juga : Promo Akhir Tahun, XL Axiata Patok Diskon Hingga 50% untuk Semua Produk

Dia menyebutkan, program ini hanya berlaku pembayaran menggunakan DIGI dan DigiCash pada QRIS bank bjb. Diskon yang diberikan pun tidak berlaku kelipatan dan hanya berlaku 1 kali transaksi per hari. 

Menurutnya, terdapat ratusan merchant yang mengikuti program ini. Tak hanya di Jawa Barat, tetapi juga hampir tersebar merata di sejumlah kota besar di Indonesia. Seperti DDara Roast and Cream 1 Pentacity di Balikpapan, Glosis Restaurant Bandung, Kalandra Basoriaci Karawang, Youlbatik Surakarta, Rumah Makan Ceu Yayah Ciamis, Otaku Coffee Tangerang, dan lainnya. 

Diketahui, sejak revolusi Industri 4.0, penggunaan akses digital atau daring meningkat cukup masif. Hampir seluruh aktivitas manusia difasilitasi secara online. Berbagai layanan digital muncul dengan berat fitur dan kelebihan yang mempermudah masyarakat melakukan berbagai rutinitas harian. 

Salah satu perubahan yang cukup masih juga terjadi pada layanan keuangan. Berbagai platform keuangan muncul untuk memudahkan masyarakat melakukan transaksi. Membayar tagihan, transfer, kelakukan transaksi jual beli, dan lainnya dilakukan secara daring secara real time dari handphone. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani