Polresta Bandung Ciduk Warga Ciwidey Pembuat Sabu di Rumah

Seorang pembuat sabu CR (28), warga Kampung Ciseupan RT 02 RW 04 Desa Panyocokan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung diciduk Satres Narkoba Polresta Bandung. 

Polresta Bandung Ciduk Warga Ciwidey Pembuat Sabu di Rumah
Kepala Polresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, CR si pembuat sabu menjalankan aksinya di kamar rumah. CR terakhir kali tinggal di rumah tersebut pada 2021 lalu. Selama dua tahun warga Ciwidey itu bekerja di tempat hiburan malam di Bali. (rd dani r nugraha)

INILAHKORAN, Soreang - Seorang pembuat sabu CR (28), warga Kampung Ciseupan RT 02 RW 04 Desa Panyocokan Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung diciduk Satres Narkoba Polresta Bandung

Kepala Polresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, CR si pembuat sabu menjalankan aksinya di kamar rumah. CR terakhir kali tinggal di rumah tersebut pada 2021 lalu. Selama dua tahun warga Ciwidey itu bekerja di tempat hiburan malam di Bali. 

"Kemudian CR kembali ke Ciwidey sekitar delapan hari. Begitu datang ke Ciwidey dia langsung pesan bahan-bahan membuat sabu. Bahan-bahan yang dipesan datang pada hari keempat. Nah, pada hari keenam baru si pembuat sabu itu mulai meracik. Hari kedelapan kami melakukan penangkapan," kata Kusworo di Ciwidey, Kamis 19 Januari 2023.

Baca Juga : Tarif Parkir Off Street di Bandung Bakal Disesuaikan

Menurut Kusworo bahan-bahan yang dibeli tersangka mulai dari obat-obatan, soda api, garam kasar, metanol, cairan ecetone, glycerol, dan lain-lain. 

"Berbagai bahan ini dia dapat dari rekannya waktu di Bali dan dipadukan oleh CR dengan belajar membuat sabu dari internet," ujarnya.

Dari hasil bahan pembuatan ini didapatkan prekursor yang diracik dan dibakar. Namun, kata dia, ada pembakaran yang sempurna dan ada yang terlalu besar apinya sehingga hasil racikan sabu gosong.

Baca Juga : Warga Asal KBB Terjerat Calo PMI Ilegal, Disnakertrans KBB: Jenjang Pendidikan Salah Satu Faktornya 

Pihaknya belum memastikan secara rinci berat dari sabu yang berhasil diracik ini. Namun, ia memperkirakan seberat 3 ons. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani