Ikut Sambut Maung Ngora, Wabup Karawang Minta PSSI Melek

Kebahagiaan turut dirasakan Wakil Bupati Karawang Ahmad Zamakksyari atas gelar juara yang berhasil didapat tim Persib U-19 di kompetisi Liga 1 U-19 musim 2018.

Ikut Sambut Maung Ngora, Wabup Karawang Minta PSSI Melek
Wakil Bupati Karawang Ahmad Zamakksyari
INILAH, Bandung - Kebahagiaan turut dirasakan Wakil Bupati Karawang Ahmad Zamakksyari atas gelar juara yang berhasil didapat tim Persib U-19 di kompetisi Liga 1 U-19 musim 2018.
 
Di tengah kesibukannya, orang nomor dua di Kabupaten Karawang itu sengaja menyempatkan diri menyambut kedatangan Maung Ngora di Bandara Hussein Sastranegara pada Selasa (27/11/2018).
 
"Sengaja saya datang ke Kota Bandung setelah tadi menyelesaikan tugas-tugas pemerintahan di Karawang. Tentunya kita bergembira atas prestasi membanggakan ini," kata Wabup yang karib disapa Jimmy ini.
 
Antusias itu, dituturkan dia, tak lepas dari rasa cintanya akan dunia olahraga sepak bola, khususnya kepada Persib. Jiwa Bobotoh, diakui dia sudah hadir sejak dirinya duduk di bangku sekolah dasar.
 
Sehingga dia menilai, sebagai bagian Bobotoh dari Kabupaten Karawang, layak kiranya menyambut kedatangan Maung Ngora yang sudah mengangkat nama dan marwah kehormatan Jabar. Menurutnya, PSSI jangan menutup mata dengan potensi mereka.
 
"Ini sebagai bukti kebangkitan anak-anak muda di Jawa Barat, dan sekaligus dijadikan parameter oleh PSSI bahwa Jabar memiliki banyak potensi jika ini mau digarap secara serius," ucapnya.
 
Seperti diketahui, pasukan Budiman Cs didaulat menjadi tim juara seusai mengalahkan Persija Jakarta U-19 di partai puncak Liga 1 U-19. Gol semata wayang Maung Ngora dicetak Ilham Qolba di menit ke-27. 
 
 


Editor : inilahkoran