Mau Beli Mobil Baru? Tempuh Dulu 5 Langkah Ini

Membeli mobil untuk pertama kalinya tentu membuat perasaan menjadi bahagia, meski Anda sebaiknya jangan terburu-buru mengambil keputusan untuk meminang sebuah kendaraan tanpa tahu detial tentang mobil tersebut.

Mau Beli Mobil Baru? Tempuh Dulu 5 Langkah Ini
Ilustrasi/Antara Foto

2.Cermati Skema Pembiayaan dan Program Penjualan yang Berlaku

Untuk mempertimbangkan biaya pembelian mobil, konsumen dapat mencermati setiap skema pembiayaan yang ditawarkan oleh ATPM. Perusahaan leasing biasanya mempunyai besaran bunga dan tenor yang berbeda-beda. Konsumen juga dapat bertanya kepada sales di diler resmi untuk dapat memberikan rekomendasi leasing yang tepat.

Anda juga bisa memanfaatkan program penjualan tertentu yang sedang dijalankan oleh diler atau ATPM. 

Baca Juga : Ajang BIGO Awards Gala 2021 Sukses Digelar Online

3.Program Penjualan Yang Berlaku

Konsumen juga perlu mencermati program penjualan yang sedang berlaku di diler resmi. Program penjualan yang ditawarkan diler biasanya beragam, mulai dari bonus pembelian, diskon, skema pembiayaan, dan sebagainya. Dengan program penjualan yang tepat, pembelian mobil pertama akan lebih ringan dan menguntungkan bagi konsumen.

Salah satu program penjualan yang sesuai untuk pembeli mobil pertama saat ini adalah program "Sehat Bersama Honda" yang ditawarkan untuk pembelian berbagai model mobil Honda, salah satunya adalah Honda Brio.

Untuk setiap pembelian All New Honda Brio, New Honda Mobilio, New Honda BR-V, All New Honda Accord, New Honda Odyssey, New Honda Civic Turbo, New Honda Civic Hatchback RS, dan New Honda City akan mendapatkan "Honda Healthy Package", di mana konsumen akan mendapatkan penawaran menarik hingga Rp10 juta (dengan syarat dan ketentuan).


Editor : Bsafaat