Ujian Sulit Barcelona di Wanda Metropolitano

AKHIR pekan ini, panggung La Liga Spanyol bergulir kembali. Duel Barcelona melawan tuan rumah Atletico Madrid paling dinanti.

Ujian Sulit Barcelona di Wanda Metropolitano
Ilustrasi
AKHIR pekan ini, panggung La Liga Spanyol bergulir kembali. Duel Barcelona melawan tuan rumah Atletico Madrid paling dinanti.
 
Barcelona langsung menggelar persiapan serius jelang laga di Wanda Metropolitano Stadium, Minggu (25/11) dini hari WIB itu.  Para pemain andalan macam Sergio Busquets, Sergi Roberto dan Jasper Cillessen, telah kembali usai membela negara masing-masing.
 
Selain itu salah satu gelandang Blaugrana, Arturo Vidal, juga akan segera bergabung dengan tim usai memperkuat negaranya, Cili, di laga uji coba kontra Honduras.
 
Kabar posistif juga datang dari penyerang Barca lainnya, Philippe Coutinho. Eks gelandang Liverpool, itu sudah mulai kembali berlatih penuh setelah mengalami cedera hamstring.
 
Barca bertekad meraih kemenangan di kandang Atletico untuk memperlebar jarak mereka di klasemen sementara. Saat ini, skuat besutan Ernesto Valverde menduduki peringkat pertama klasemen dengan mengoleksi 24 poin dari 12 laga. 
 
Barcelona hanya unggul satu poin dari peringkat kedua hingga keempat yang dihuni Sevilla, Atletico Madrid dan Deportivo Alaves.
 
JADWAL LA LIGA PEKAN KE-13
Sabtu (25/11)
Leganes vs Deportivo
Eibar vs Real Madrid
Valencia vs Rayo Vallecano
Minggu (25/11)
Huesca vs Levante
Atletico vs Barcelona
Bilbao vs Getafe
Sevilla vs Valladolid
Senin (26/11)
Espanyol vs Girona
Villarreal vs Real Betis
 


Editor : inilahkoran