Begini Konsep Bupati Anne Menata Taman Sribaduga

Sektor pariwisata di Kabupaten Purwakarta menunjukkan perkembangan signifikan. Tapi Bupati Anne Ratna Mustika belum berbangga hati. Dia ingin penataan yang lebih maksimal.

Begini Konsep Bupati Anne Menata Taman Sribaduga
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika. (dok inilahkoran)

Tak hanya itu, sambung dia, saat ini pihaknya juga tengah merancang upaya bagaimana supaya pengunjung nyaman saat melihat pertunjukan air mancur. Mengingat, selama ini daya tampung area wisata ini dengan jumlah pengunjung perbandingannya sangat timpang.

"Karena pengunjungnya banyak, areal ini kerap overload. Bayangkan, daya tampungnya hanya 5 ribu, yang datang untuk nonton ari mancurnta setiap sesinya 15 ribu. Ini yang sedang kami pikirkan bagaimana menyiasatinya," jelas dia.

Beberapa waktu lalu, pihaknya telah mengkaji terkait kondisi tersebut. Yang terpikir sementara, kata dia, bisa tidak jika pertunjukan air mancur ini dibuka dua kali dalam sepekan.

"Kalau terus dipaksakan menampung penonton melebihi kapasitas, itu banyak efek negatifnya. Bisa dari penontonnya yang nanti tidak akan nyaman. Bisa juga, nanti bakal banyak fasilitas yang rusak," jelas dia.

Menurut dia, solusinya bukan kursi penontonnya yang harus ditambah. Tapi, waktu pertunjukannya yang lebih diatur. Sehingga, pengunjung nyaman dan tetap kebagian untuk menonton. (Asep Mulyana)

Halaman :


Editor : Bsafaat