LG Gandeng Triton Dorong Bisnis Laundry Digital

PT LG Electronic Indonesia menggandeng PT Triton Internasional mendorong pertumbuhan jasa laundry digital di Kota Bandung.

 LG Gandeng Triton Dorong Bisnis Laundry Digital
INILAH, Bandung – PT LG Electronic Indonesia menggandeng PT Triton Internasional mendorong pertumbuhan jasa laundry digital di Kota Bandung.
 
Jumlah jasa cuci pakaian di Indonesia, termasuk di Bandung yang sudah menggunakan mesin cuci digital saat ini masih sedikit.
 
Sales Marketing PT LG Electronic Indonesia Judo Susanto mengemukakan pihaknya membangun kemitraan dengan PT Triton Internasional yang telah dikenal sebagai distributor mesin cuci komersial di Indonesia melalui merek usaha Netto Laundromart.
 
“Lebih dari sekadar menjadi alternatif bagi mesin cuci komersial di Indonesia, namun juga menjadi peluang wirausaha laundry digital dan keterhubungan antara pemilik usaha dan konsumen,” kata Judo, Sabtu (16/12).
 
Dia menjelaskan, pihaknya menawarkan konsep laundry digital tidak terlepas dari potensi kebutuhan dan perkembangan pasar masyarakat di kota-kota besar. Semakin tumbuhnya hunian vertikal dan tingginya mobilitas masyarakat membuat bisnis jasa laundry ini terus berkembang.
 
"Banyak jasa laundry ini masih menggunakan mesin cuci yang sebenarnya didesain dengan tingkat kekuatan khusus pengguna skala rumah tangga atau end user," ujarnya.
 
Di sisi lain, katanya, mesin cuci untuk kebutuhan komersial di Indonesia saat ini masih didominasi merek yang masuk melalui distributor. Menurutnya, mesin cuci dan pengering pakaian LG bagi kepentingan usaha ini dibuat dengan beberapa kelebihan, di antaranya penggunaan teknologi "inverter direct drive motor" untuk menghemat pemakaian listrik. Tersedia fasilitas yang saling menghubungkan antara pemilik mesin cuci pelanggan melalui unduhan aplikasi khusus di smartphone.
 
Dia mengatakan selain lebih aman dari kemungkinan penyelewengan transaksi fleksibilitas waktu memungkinkan pemilik usaha dapat membuat keputusan bisnis tanpa harus mewajibkannya terus berada di lokasi usaha.
 
"Dan inilah yang membuat konsep ini membuka peluang lebih besar bagi bagi para calon wirausaha baik sebagai usaha utama ataupun pendukung penghasilan utama dari bekerja di sektor formal," katanya.
 
Gustian Pribadi, Sales Manager PT Triton Indonesia menargetkan 50 gerain Netto Laundromart di Bandung. Saat ini, baru ada sekitar 10 gerai.
 
“Berbagai kelebihan yang ada pada mesin cuci, dukungan layanan purnajual dan konsep bisnis laundry baru yang memerikan keuntungan lebih baik bagi pemilik usaha maupun konsumen menjadi bauran tepat untuk suksesnya kemitraan ini di Indonesia,” katanya.


Editor : inilahkoran