Pembangunan MPP Meleset dari Target, Wabup Garut Kecewa

Wakil Bupati (Wabup) Garut Helmi Budiman merasa kecewa capaian pembangunan gedung Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Garut tidak sesuai target.

Pembangunan MPP Meleset dari Target, Wabup Garut Kecewa
Wabup Helmy Budiman saat memantau pembangunan MPP Garut.

Dia menyebutkan, di gedung MPP Garut itu nantinya akan ada sebanyak 26 pelayanan. Salah satunya pembuatan paspor yang bisa diakses masyarakat. Sehingga mulai Juli 2023, warga Garut yang hendak membuat paspor tidak usah lagi mengurusnya ke Tasikmalaya atau Bandung melainkan bisa di Garut.

Gedung MPP Garut disebut-sebut diproyeksikan menjadi ikon baru bagi Kabupaten Garut merupakan gedung MPP ke-10 dibangun di Jawa Barat dengan anggaran tahap pertama sekitar Rp7.710.097.928.

Pembangunan tahap pertama merupakan pembangunan konstruksi bangunan dengan waktu lebih kurang tujuh bulan, mulai akhir April hingga November 2022

Pada saat peletakan batu pertama dimulainya pembangunan MPP Garut pada 20 Juni 2022, Bupati Garut Rudy Gunawan pun sempat mengingatkan agar pembangunan gedung tersebut dilakukan serius. Terutama agar kegiatannya tak menjadi temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.(zainulmukhtar)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti