Setelah Henhen Herdiana, Persib Berpeluang Kembali Pinjamkan Pemain

Henhen Herdiana dipastikan bukan menjadi pemain pertama yang dipinjamkan Persib.

Setelah Henhen Herdiana, Persib Berpeluang Kembali Pinjamkan Pemain
Persib justru berpeluang untuk kembali meminjamkan pemain lainnya. Komposisi pemain yang masih gemuk menjadi alasannya. Terbukti, setelah melepas Henhen Herdiana, komposisi pemain Persib masih berjumlah 30 pemain. Jumlah tersebut belum termasuk satu pemain asing yang belum didatangkan Persib untuk memenuhi kuota 5+1. 

INILAHKORAN, Bandung - Henhen Herdiana dipastikan bukan menjadi pemain pertama yang dipinjamkan Persib.

Persib justru berpeluang untuk kembali meminjamkan pemain lainnya. Komposisi pemain yang masih gemuk menjadi alasannya. Terbukti, setelah melepas Henhen Herdiana, komposisi pemain Persib masih berjumlah 30 pemain. Jumlah tersebut belum termasuk satu pemain asing yang belum didatangkan Persib untuk memenuhi kuota 5+1. 

Sementara pelatih Persib, Luis Milla berkeinginan jumlah skuatnya di musim ini hanya 25 orang dengan tambahan dua hingga tiga pemain dari Akademi Persib.

Baca Juga : Inilah Daftar Sementara Susunan Pemain Persib di Liga 1 2023/2024

Artinya akan ada sekitar dua hingga tiga pemain yang akan dipinjamkan Persib untuk memenuhi kuota pemain yang diinginkan Luis Milla. 

Menanggapi hal itu, Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono ogah berkomentar. Menurutnya, keputusan komposisi pemain diserahkan sepenuhnya kepada Luis Milla. 

"Putusan pemain dan tim ada di tangan pelatih kan," ujar Teddy Tjahjono, Minggu 4 Juni 2023. 

Baca Juga : Lancar Jalani Tes Medis Persib, Ini Ungkapan Teja Paku Alam

Namun, pria berkacamata ini membenarkan Persib akan mengorbitkan kembali pemain muda dari Akademi. Jumlahnya dua hingga tiga pemain. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani