Terbaru, Rekomendasi IDAI Terkait PTM di Sekolah Menyusul Temuan Varian Omicron

IDAI memberi rekomendasi terbaru terkait PTM di Sekolah menyusul temuan kasus positif Varian Omicron akhir-akhir ini.

Terbaru, Rekomendasi IDAI Terkait PTM di Sekolah Menyusul Temuan Varian Omicron
IDAI memberi rekomendasi terbaru terkait PTM di Sekolah menyusul temuan varian Omicron.

Tak hanya itu, sekolah juga harus mengaktifkan sistem penapisan aktif per harinya untuk anak, guru, petugas sekolah dan keluarganya yang memiliki gejala suspek Covid 19.

Untuk kategori anak usia 12-18 tahun, PTM dapat dilakukan 100 persen dalam kondisi tidak adanya peningkatan kasus COVID-19 di daerah tersebut dan tak ditemukan transmisi lokal Omicron di daerah tersebut.

PTM dapat dilakukan metode hybrid yakni 50 persen luring, 50 persen daring dalam kondisi masih ditemukan kasus COVID-19 namun positivity rate di bawah 8 persen. 

Ada transmisi lokal Omicron yang masih dapat dikendalikan, serta anak, guru, dan petugas sekolah sudah mendapatkan vaksinasi COVID-19 100 persen.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Senin 3 Januari 2022: Bandung Didominasi Cerah Berawan

Rekomendasi serupa diberikan untuk kategori anak usia 6-11 tahun terkait PTM dengan metode tatap muka 100 persen.

Sementara pada metode hybrid, selain poin yang sama seperti pada kategori usia 12-18 tahun, juga ditambah anjuran fasilitas outdoor seperti halaman sekolah, taman, pusat olahraga, ruang publik terpadu yang harus ramah anak.


Editor : inilahkoran