Tol Cibitung-Cilincing Percepat Kiriman JNE 

JNE mengapresiasi langkah pemerintah yang menggenjot sektor infrastruktur. Operasionalisasi ruas tol Cibitung-Cilincing diyakini memangkas waktu pengiriman barang ke konsumen.

Tol Cibitung-Cilincing Percepat Kiriman JNE 
VP of Marketing JNE Eri Palgunadi mengatakan, diresmikannya ruas jalan tol Cibitung-Cilincing itu diharapkan dapat memecah arus kendaraan dari tol Cikampek. Sejauh ini, tol Cikampek diakui seperti menjadi ‘penghambat’ di jalur bebas hambatan jalur distribusi di Pulau Jawa. (antara)

INILAHKORAN, Bandung - JNE mengapresiasi langkah pemerintah yang menggenjot sektor infrastruktur. Operasionalisasi ruas tol Cibitung-Cilincing diyakini memangkas waktu pengiriman barang ke konsumen.

Sebagai perusahaan logistik, PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) mendapatkan dampak positif keberadaan jalan bebas hambatan yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo pada Selasa 20 September 2022.

VP of Marketing JNE Eri Palgunadi mengatakan, diresmikannya ruas jalan tol Cibitung-Cilincing itu diharapkan dapat memecah arus kendaraan dari tol Cikampek. Sejauh ini, tol Cikampek diakui seperti menjadi ‘penghambat’ di jalur bebas hambatan jalur distribusi di Pulau Jawa.

Dia menjelaskan, sejauh ini pengiriman JNE menggunakanan seluruh moda transportasi baik udara, laut, dan darat sebagai pengangkutan paket pelanggan.

“Untuk jalur-jalur darat baru yang kini telah dibangun pemerintah, itu berdampak terhadap produk layanan JNE yaitu JTR (JNE Trucking) sehingga dapat mempercepat dan memperluas cakupan area pengantaran kepada pelanggan lebih maksimal,” kata Eri kepada INILAHKORAN, Kamis 22 September 2022. 

Eri menuturkan, JTR merupakan layanan pengiriman dengan jumlah besar melalui jalur darat dari JNE. Khusus servis tersebut, berat minimum yang dikenakan biaya untuk pengiriman setiap pesanan yakni berbobot 10 kg.   

“Intinya, dengan peresmian jalan tol Cibitung-Cilincing itu bisa mempercepat proses pengiriman,” ujarnya lagi.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani