Alhamdulillah, Baznas RI Kucurkan Dana Apresiasi Rp310 juta bagi Pemenang MTQ Nasional

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI mengucurkan dana apresiasi berupa uang tunai dengan total Rp310.500.000 bagi para pemenang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-29 yang digelar di Kalimantan Selatan.

Alhamdulillah, Baznas RI Kucurkan Dana Apresiasi Rp310 juta bagi Pemenang MTQ Nasional
Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI , Noor Achmad saat menyerahkan dana apresiasi berupa uang tunai dengan total Rp310.500.000 bagi para pemenang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-29 yang digelar di Kalimantan Selatan.

INILAHKORAN,Jakarta- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI mengucurkan dana apresiasi berupa uang tunai dengan total Rp310.500.000 bagi para pemenang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-29 yang digelar di Kalimantan Selatan.

Ketua Baznas RI, Noor Achmad mengungkapkan, pemberian apresiasi bagi para pemenang dalam perhelatan Musabaqah Tilwatil Quran (MTQ) ke-29 di Kalimantan Selatan merupakan bentuk nyata dukungan Baznas dalam mencetak dan mewujudkan generasi Qurani.

Noor juga mengapresiasi penyelenggaraan MTQ ke-29 yang berjalan baik, lancar dan tertib. Sehingga MTQ diharapkan menjadi langkah untuk mencetak kafilah berprestasi.

Baca Juga : KPK Lelang Barang Rampasan Milik Imam Nahrawi dan Nurdin Abdullah

"Kami mengapresiasi dengan penyelenggaraan yang baik dan tertib, kami harapkan MTQ Nasional ke-29 ini dapat menghasilkan kafilah yang berprestasi," ujar Noor Achmad di Jakarta, Rabu, 19 Oktober 2022.

Noor Achmad memaparkan, kontribusi Baznas pada penyelenggaraan MTQ juga sebagai upaya dukungan zakat untuk mencetak generasi Qurani yang unggul serta mendorong umat Islam untuk menjadikan Al Quran sebagai pegangan dan pedoman hidup.

Selain itu, perhelatan MTQ Nasional yang berakhir pada Selasa, 18 Oktober 2022 ini juga merupakan kesempatan baik dalam meningkatkan edukasi serta literasi masyarakat terkait zakat.

Baca Juga : Indonesia Ajak Negara-negara ASEAN Bangun Solidaritas Pulihkan Pendidikan

"Sekali lagi kami ucapkan selamat kepada para pemenang MTQ Nasional ke-29, semoga diberikan keberkahan oleh Allah Swt," kata dia.

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto