Duh Oknum Pengurus Pesantren di Cikalongwetan KBB ini Diduga Melecehkan Santriwatinya

Salah seorang pengurus sebuah pesantren di Cikalongwetan KBB diduga melakukan pelecehan seksual kepada para santriwatinya

Duh Oknum Pengurus Pesantren di Cikalongwetan KBB ini Diduga Melecehkan Santriwatinya

INILAHKORAN, Ngamprah - Kasus dugaan pelecehan seksual di Kabupaten Bandung Barat (KBB) kembali terungkap usai korban memberanikan diri untuk mengadu. Ironisnya terjadi di salah satu pendidikan pesantren.

Dugaan kasus pelecehan seksual kali ini terjadi di salah satu pesantren di Kecamatan Cikalongwetan, Bandung Barat.

Berdasarkan informasi yang diterima, ada sejumlah santriwati yang mengaku mendapat tindakan tak senonoh dari oknum pengurus pesantren tersebut.

Baca Juga : Begal Beraksi di Bandung, Seorang Warga Terluka

Terungkap dugaan kasus pelecehan seksual itu bermula dari pengaduan salah seorang korban kepada orang tuanya. Setelah mendapatkan aduan tersebut, pihak korban melaporkan kejadian yang dialami anaknya kepada kades setempat.

"Kami bersama Forkopimcam langsung mendatangi pesantren tersebut untuk mengklarifikasi benar tidaknya aduan yang diterima dan langsung mengamankan lokasi agar tidak terjadi aksi massa," ungkap salah satu Kepala Desa di Kecamatan Cikalongwetan kepada wartawan, Senin 13 Februari 2023.

Ia menyebut, dari empat orang korban yang mendapat pelecehan seksual, baru dua santriwati yang sudah melapor ke kantor desa. Artinya, tak banyak santriwati yang menjadi korban pelecehan tak berani melapor.

Baca Juga : Korban Keracunan Massal di Gununghalu Bertambah, Dinkes KBB: Pagi Ini Totalnya ada 77 Pasien 

"Dari hasil pengecekan di lokasi pesantren, korban ada empat orang dan baru dua orang yang berani melapor. Sementara, mereka bisa melapor ke kantor desa dan kami bakal melakukan pendampingan terhadap para korban untuk membuat laporan ke Polres Cimahi," bebernya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti