Pasien Positif Covid-19 Asal Cibiuk Garut Meninggal

Kematian terpapar Covid-19 di Kabupaten Garut hingga kini masih terus bertambah menjadi sebanyak 246 kasus. Hal itu menyusul meninggalnya seorang pasien laki-laki positif Covid-19 berusia 57 tahun asal Kecamatan Cibiuk, Rabu (17/2/2021).

Pasien Positif Covid-19 Asal Cibiuk Garut Meninggal
Foto: Zainulmukhtar

INILAH, Garut - Kematian terpapar Covid-19 di Kabupaten Garut hingga kini masih terus bertambah menjadi sebanyak 246 kasus. Hal itu menyusul meninggalnya seorang pasien laki-laki positif Covid-19 berusia 57 tahun asal Kecamatan Cibiuk, Rabu (17/2/2021).

Pasien ditandai dengan nomor KC-6870 itu sempat menjalani isolasi perawatan rumah sakit seiring terkonfirmasi positif Covid-19 pada 13 Februari 2021 sebelum akhirnya meninggal dunia saat masih dalam perawatan. Dia tercatat merupakan pasien pertama meninggal dunia terpapar Covid-19 asal Kecamatan Cibiuk, sekaligus pasien ke-146 meninggal dunia terpapar Covid-19 di Kabupaten Garut.

Meninggalnya KC-6870 itu membuat sebaran kasus kematian positif Covid-19 di Kabupaten Garut meluas di 34 dari 42 kecamatan yang ada di Kabupaten Garut.

Baca Juga : Kabupaten Bekasi Ajukan 468 Ribu Dosis Vaksin Covid-19 Tahap Dua

Sebaran kasus kematian terpapar Covid-19 sendiri dominan terjadi di kecamatan-kecamatan memiliki temuan kasus positif Covid-19 terbanyak, terutama di kawasan perkotaan. Seperti Kecamatan Garut Kota yang memiliki 30 kasus kematian positif Covid-19 dari total kasus positif Covid-19 sebanyak 749 kasus, disusul Kecamatan Cilawu dengan 24 kasus kematian dari 484 kasus positif Covid-19, dan Kecamatan Tarogong Kidul dengan 19 kasus kematian dari 930 kasus positif Covid-19.

Keterangan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut disampaikan Koordinator Komunikasi Publik/Humas Muksin, selain penambahan pasien positif Covid-19 meninggal dunia menjadi sebanyak 246 kasus, total jumlah penularan Covid-19 juga bertambah menjadi sebanyak 6.987 kasus dengan ditemukannya sebanyak 30 kasus baru positif Covid-19

Dari sebanyak 30 kasus baru positif Covid-19 itu sebanyak 27 kasus di antaranya ditemukan berdasarkan hasil pemeriksaan RT PCR laboratorium RSU dr Slamet Garut pada sebanyak 112 sampel swab. Sebanyak tiga kasus lainnya terkonfirmasi dari hasil pemeriksaan RT PCR di fasilitas pelayanan kesehatan lain.

Baca Juga : Pergerakan Tanah di Cipager Cilawu Meluas Mengancam 40 Unit Rumah

Sebanyak 30 kasus baru positif Covid-19 itu terdiri 16 perempuan dan 14 laki-laki, berusia antara tiga tahun sampai 80 tahun.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani