Pekerjaan Rumah untuk PUTR Masih Menumpuk, Keluhan Jalan Rusak Kembali Disuarakan Warga Lembang, KBB

Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB), khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Bandung Barat masih memiliki banyak 'pekerjaan rumah' yang harus dirampungkan, terlebih dari sisi perbaikan jalan di wilayahnya

Pekerjaan Rumah untuk PUTR Masih Menumpuk, Keluhan Jalan Rusak Kembali Disuarakan Warga Lembang, KBB
Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB), khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Bandung Barat masih memiliki banyak 'pekerjaan rumah' yang harus dirampungkan, terlebih dari sisi perbaikan jalan di wilayahnya./Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB), khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Bandung Barat masih memiliki banyak 'pekerjaan rumah' yang harus dirampungkan, terlebih dari sisi perbaikan jalan di wilayahnya

Kali ini, kondisi jalan rusak dikeluhkan warga Lembang, tepatnya di Jalan Dago Giri  yang merupakan jalur alternatif dari Kota Bandung menuju Lembang, Bandung Barat yang dipenuhi lubang yang pada musim hujan berubah menjadi kubangan air.

Tak hanya dikeluhkan warga setempat, kondisi jalan berlubang tersebut juga dikeluhkan para wisatawan yang hendak ke Lembang. Terlebih, pada musim hujan, banyak pengendara sepeda motor yang terjatuh akibat terperosok ke lubang jalan.

Baca Juga : Kiosnya Hendak Dibongkar Pengembang, Pedagang Pasar Banjaran Ngadu ke Jokowi

"Kondisi paling parah kalau lagi turun hujan deras dan malam hari. Pandangan jadi berkurang sehingga tak sedikit pengendara sepeda motor yang terjatuh,' kata Dodo (44) warga Desa Pageurwangi, Kecamatan Lembang, KBB, Rabu 10 Mei 2023.

Dodo menyebut, kerusakan Jalan Dago Giri sudah berlangsung lama. Awalnya hanya berupa lubang-lubang kecil. Namun, lantaran tak kunjung diperbaiki lama kelamaan lubangnya kian membesar.

"Bisa dilihat sendiri kondisi jalannya rusak parah. Jadi kubangan air," sebutnya.

Baca Juga : Mahasiswa SMU Singapura dan SBM ITB Kolaborasi dalam Program Pengelolaan Sumber Daya Insani

Dodo menuturkan, kerusakan jalan di kawasan tersebut sudah terjadi setahun lebih dan selama ini belum pernah dilakukan perbaikan.

Halaman :


Editor : JakaPermana