Persib Ajukan Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk Jamu PSS Sleman

Persib mengajukan Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk menjamu PSS Sleman pada laga pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 yang akan digelar Minggu 5 Januari 2023.

Persib Ajukan Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk Jamu PSS Sleman
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono membeberkan alasannya memilih Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk menjamu PSS Sleman. Utamanya karena kedua stadion itu berada di Bandung. (dok)

INILAHKORAN, Bandung - Persib mengajukan Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk menjamu PSS Sleman pada laga pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 yang akan digelar Minggu 5 Januari 2023.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono membeberkan alasannya memilih Stadion GBLA dan Stadion Siliwangi untuk menjamu PSS Sleman. Utamanya karena kedua stadion itu berada di Bandung. 

Teddy Tjahjono membenarkan Stadion GBLA saat ini tengah direnovasi untuk disiapkan Piala Dunia U-20 2023. Sehingga Persib tidak bisa lagi menggunakan stadion milik Pemkot Bandung itu. 

Baca Juga : David Rumakiek Rindu Bermain Sepak Bola Bareng Persib

"Memang Stadion GBLA adalah rumah kita dan kita melihat dari pekerjaan yang dilakukan dalam persiapan Piala Dunia. Kalau memang semisalnya bisa dipakai meski dalam tahap renovasi kita berusaha mendapatkan dispensasi memakai GBLA," kata Teddy Tjahjono di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Rabu 1 Februari 2023. 

Pria berkacamata ini akui merasakan kesulitan untuk bisa menggelar pertandingan kandang di Wibawa Mukti atau Pakansari. Terbukti, laga melawan Bhayangkara FC batal terlaksana karena tidak mendapatkan izin.

"Jadi kita berjuang supaya Persib bisa main di Bandung supaya kita semua bisa mendukung tim kebanggaan kita," katanya.

Baca Juga : Jadi Pahlawan Kemenangan Persib atas PSIS, Ini Ungkapan David da Silva

Sementara mengenai Stadion Siliwangi, Teddy Tjahjono mengaku masih harus menunggu proses assessment meski Stadion yang berada di Jalan Lombok, Kota Bandung itu berumput sintetis.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani