Pj Wali Kota Bandung Pastikan KPPS Laksanakan Pemilu

Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono memastikan, kelompok penyelenggara pengumutan suara (KPPS) siap menyelenggarakan Pemilu.

Pj Wali Kota Bandung Pastikan KPPS Laksanakan Pemilu
Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono memastikan, kelompok penyelenggara pengumutan suara (KPPS) siap menyelenggarakan Pemilu.

INILAHKORAN, Bandung - Pj Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono memastikan, kelompok penyelenggara pengumutan suara (KPPS) siap menyelenggarakan Pemilu.

Hal tersebut diungkapkan saat menghadiri Olahraga bersama TNI, Polri, Forkopimda, KPU dan Bawaslu Kota Bandung dalam rangka kesiapan penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kecamatan Arcamanik di Sport Jabar Arcamanik, Sabtu 10 Februari 2024.

"Hari ini saya mengajak warga, mari persiapkan semua sehingga Pemilu yang diselenggarakan tanggal 14 Februari betul-betul bisa aman, damai, kondusif dan juga bisa membanggakan Kota Bandung," kata Bambang Tirtoyuliono.

Baca Juga : KPU KBB Mulai Distribusikan Dana Tahapan Pemilu Serentak 2024 untuk Badan Ad Hoc, Segini Nilainya 

Untuk memastikan kesehatan para anggota KPPS, Pemkot Bandung dituturkan ia akan mendistribusikan suplemen bagi para anggota KPPS. 

"Pemerintah kota mendukung penuh untuk penyelenggaraan pemilu ini. Distribusi suplemen sudah kita salurkan. Jadi khusus buat para petugas kita pemerintah kota sudah menyiapkan itu semua," ucapnya.

Bambang juga telah mengintruksikan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung untuk menyiagakan petugas dan puskesmas selama 24 jam sejak tanggal 14 sampai 15 Februari 2024.

Baca Juga : Herman Khaeron Diberi Anugerah Sosok Yang Peduli Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Oleh Forum Mahasiswa Indonesia Sejahtera Jabar

"Saya sudah perintahkan juga kepada Kepala Dinas Kesehatan pada 14-15 Februari semua Puskesmas melayani 24 jam. Manakala membutuhkan konseling medis, kita siap," ujar dia.

Halaman :


Editor : JakaPermana