Travel Hajar Pantat Truk di Cipularang, Satu Tewas

Kecelakaan maut terjadi di ruas Tol Cipularan, Minggu (16/6/2019) pagi WIB. Kejadian kali kali ini, melibatkan kendaraan micro bus jenis travel dan truk angkutan barang.

Travel Hajar Pantat Truk di Cipularang, Satu Tewas
Ilustrasi/Inilahkoran

INILAH, Purwakarta - Kecelakaan maut terjadi di ruas Tol Cipularan, Minggu (16/6/2019) pagi WIB. Kejadian kali kali ini, melibatkan kendaraan micro bus jenis travel dan truk angkutan barang.

Informasi yang diperoleh INILAH, travel bernomor polisi B 7696 ID yang berpenumpang 10 orang ini, ringsek parah setelah menabrak bagian belakang kendaraan truk besar itu. Akibatnya, satu penumpangnya meninggal dunia, dan 9 lainnya luka-luka.

Kanit Laka, Satlantas Polres Purwakarta, Iptu Asep Kusmana menuturkan, kecelakaan maut tersebut terjadi di KM 77+400 (arah Jakarta) Tol Cipularang. Secara teritorial, lokasinya masuk ke wilayah, Desa Cigelam, Kecamatan Babakan Cikao, Kabupaten Purwakarta.

"Kejadiaannya pagi tadi sekitar pukul 05.30 WIB," ujar Asep kepada INILAH melalui selulernya.

Dari keterangan saksi, terang dia, kejadian ini berawal saat travel yang dikemudikan Uun Junaedi (39) warga Cilacap, Jateng itu melaju dari arah Bandung menuju Jakarta.

Sesaat di TKP, tiba-tiba kendaraan tersebut hilang kendali dan kemudian menabrak bagian belakang truk besar dengan nomor polisi D 9442 VC yang melaju di depannya. 

"Dugaan sementara, kecelakaan ini akibat sopir travel mengantuk. Saat dievakuasi, posisi terakhir mobil travel ini mengalami ringsek dibagian depan‎," kata dia.

Halaman :


Editor : Bsafaat