Usai Menemui Nina dan Lucky, Ridwan Kamil: Besok Saya Sampaikan Hasil Mediasinya

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku telah menemui Bupati Indramayu Nina Agustina dan Wakilnya Lucky Hakim

Usai Menemui Nina dan Lucky, Ridwan Kamil: Besok Saya Sampaikan Hasil Mediasinya

INILAHKORAN, Banjar – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku telah menemui Bupati Indramayu Nina Agustina dan Wakilnya Lucky Hakim secara terpisah, terkait prahara yang terjadi di pucuk pimpinan Kota Mangga tersebut.

Menyusul adanya surat pengunduran diri Lucky, sebagai Wakil Bupati yang disampaikan kepada DPRD Indramayu beberapa waktu lalu. Dimana alasan pengunduran diri tersebut dia lakukan karena merasa ‘diabaikan’ sebagai wakil bupati.

Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil mengatakan, persepsi kedua belah pihak telah dikantonginya dan tengah diolah. Saat ini pihaknya turut melakukan pengecekan ulang, mengenai permasalahan yang dialami oleh Lucky selama menjadi Wakil Bupati Indramayu.

Baca Juga : Resmikan Gedung Creative Center Tasikmalaya, Ridwan Kamil Harap Jadi Ruang Kreasi Anak Muda

“Pertemuan dengan Bupati Indramayu (Nina Agustina) masih diolah hasilnya. Semalam melaporkan, aspirasi dan kondisi dari kacamata beliau. Nanti dikroscek dengan apa yang menjadi hambatan dan permasalahan oleh Pak Wakil Bupati (Lucky Hakim),” ujarnya di sela-sela agenda kegiatan Siaran Keliling (Sarling) di Kota Banjar, Rabu  22 Februari 2023.

Dia melanjutkan, hasil pertemuan tersebut akan segera disampaikan kepada publik dan khususnya kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, terkait polemik yang terjadi di tampuk kepemimpinan Kabupaten Indramayu.

“Mungkin baru besok (Kamis, 23 Februari 2023) saya bisa menyampaikan ke publik, kira-kira arah dari hasil mediasinya seperti apa,” tandasnya. (Yuliantono)

Baca Juga : Hari Peduli Sampah Nasional, Pandawara Group dan JQR Bersih-bersih Sampah Sungai 


Editor : Ahmad Sayuti