Allah Menciptakan Jumat Sangat Istimewa

Allah Subhana Wataala berkalam dalam kitab-Nya:"Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia [berada] dalam kesukaran/kesusahan" [QS al-Balad [90]:4].

Allah Menciptakan Jumat Sangat Istimewa
Ilustrasi/Net

Allah Subhana Wataala berkalam dalam kitab-Nya:"Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia [berada] dalam kesukaran/kesusahan" [QS al-Balad [90]:4].

Saking susahnya, tak sedikit orang yang lupa akan perputaran waktu termasuk nama hari. Apalagi untuk memahami makna hari. Saat ini, kita tengah berada dalam hari Jumat. Apa itu Jumat?, Dan apa keistimewaannya dibandingkan dengan hari-hari yang lain?

Jumat adalah hari keenam dalam seminggu atau sepekan. Dalam literatur Arab, Jumat [al-jumuah] juga terkadang digunakan untuk arti minggu [al-usb]. Jumat, yang secara utuh diserap dari kata Arab-Qurani, berasal dari akar kata jamaa-yajmau-jaman, artinya: mengumpulkan, menghimpun, menyatukan, menjumlahkan, dan meng-gabungkan.

Al-Jumah artinya: persatuan, persahabatan, kerukunan [al-ulfah], dan pertemuan [al-ijtima]. Meski secara umum dan keseluruhan semua hari termasuk Jumat dalam seminggu itu bisa dikatakan sama atau tidak ada bedanya; namun hari Jumat bagi kaum umatan muslimatan [kaum Muslimin/Muslimat], dipastikan memiliki keistimewaan tersendiri. Sama halnya dengan keistimewaan Sabtu bagi orang-orang Yahudi, dan Minggu untuk kawan-kawan Nasrani.

Bagi umat Islam, yang masih sempat atau sengaja menyempatkan diri untuk merenungkan makna-makna hari, paling sedikit didasarkan pada alasan utama tentang kebesaran hari Jumat:

Pertama, satu-satunya nama hari yang dijadikan nama surat dalam Al-Quran ialah Jumat, dalam kaitan ini surat al-Jumuah [62] yang terdiri atas: 11 ayat, 180 kata, dan 748 huruf. Di luar Jumat, tak ada hari lain yang dijadikan nama surat dalam Al-Quran. Bahkan pada umumnya disebutkan pun tidak dalam Al-Quran. Kalaupun ada nama hari lain yang disebut dalam Al-Quran, bahkan penyebutannya beberapakali, namun hari tersebut tak dijadikan nama surat. Padahal, pengabadian sesuatu sebagai nama surat dalam Al-Quran, dipastikan menjadi simbol bagi kelebihan se-suatu.

Kedua, berbeda dengan enam hari lainnya yang diposisikan sebagai anggota-anggota hari, Jumat dijuluki se-bagai penghulu atau pemimpin hari. Gelar sayyid al-usb [Pemimpin Minggu] atau saayid al-ayym [penghulu hari], mengisyaratkan hal itu. Paling tidak secara simbolis.

Halaman :


Editor : Bsafaat