Belum Latihan, Fans Chelsea Rasakan Higuain Gagal, Ini Sebabnya

Belum juga menjalani latihan, sejumlah fans Chelsea sudah merasakan Gonzalo Higuain bakal gagal di Stamford Bridge. Bukan karena kemampuan mencetak golnya, tapi karena pilihan nomor kostumnya.

Belum Latihan, Fans Chelsea Rasakan Higuain Gagal, Ini Sebabnya
INILAH, London - Belum juga menjalani latihan, sejumlah fans Chelsea sudah merasakan Gonzalo Higuain bakal gagal di Stamford Bridge. Bukan karena kemampuan mencetak golnya, tapi karena pilihan nomor kostumnya.
 
Gonzalo Higuain dipinjam Chelsea dari Juventus hingga akhir musim ini dengan opsi melakukan pembelian pada akhir musim ini. Peminjaman Higuain karena dua striker sebelumnya, Alvaro Morata dan Olivier Giroud dinilai gagal. Chelsea pun dikritik karena terlalu mengandalkan Eden Hazard.
 
Striker asal Argentina itu akan mengenakan kostum nomor 9 di Chelsea. Kostum tersebut tak dimiliki siapa-siapa sejak Morata memutuskan mengubah kostumnya dari nomor punggung 9 menjadi 29.
 
Tapi, pemilihan nomor kostum inilah yang membuat fans Chelsea khawatir. Pasalnya, banyak striker-striker hebat lainnya gagal di Chelsea saat berkostum nomor 9, mulai dari Fernando Torres, Falcao, Hernan Crespo, hingga Franco Di Santo.
 
Pendukung Chelsea pun meramaikan media sosial untuk menggambarkan kehawatiran mereka. "Kutukan nomor 9 adalah hal terakhir yang kami butuhkan," ujar seorang fans di Twitter. "Saya berharap Higuain mematahkan kutukan nomor 9," tambah yang lain.
 
Fans Chelsea lainnya tak yakin Higuain bakal bisa melakukannya. "Higuain mengenakan kostum nomor 9? Dia sudah lebih dulu gagal," kicaunya.
 
Higuain dihadapkan tantangan bisa mencetak gol demi gol untuk membantu Chelsea merebut possi empat besar. Tapi, setelah hanya mencetak enam gol untuk AC Milan musim ini, beberapa pendukung Chelsea sadar striker Argentina itu harus berjuang keras menemukan performanya di Liga Primer.
 
"Higuain bakal gagal. Saya bisa merasakan itu," ujar fans lainnya. "Kita mendapatkan kutukan pada posisi itu sejak Diego Costa pergi," tambah yang lainnya.
 
Higuain sudah bisa melakukan debutnya membela Chelsea pada akhir pekan ini. Mereka menghadapi Sheffield Wednesday pada laga Piala FA, Minggu mendatang. (*)
 


Editor : inilahkoran