Bojan Hodak Minta Persib Kerahkan Kemampuan Terbaik Saat Hadapi Persikabo 1973

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak minta pemainnya untuk kerahkan kemampuan terbaik saat hadapi Persikabo 1973 yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 15 Maret 2024.

Bojan Hodak Minta Persib Kerahkan Kemampuan Terbaik Saat Hadapi Persikabo 1973
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak minta pemainnya untuk kerahkan kemampuan terbaik saat hadapi Persikabo 1973 yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 15 Maret 2024./istimewa

NILAHKORAN, Gianyar - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak minta pemainnya untuk kerahkan kemampuan terbaik saat hadapi Persikabo 1973 yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat, 15 Maret 2024.

Bojan Hodak menaruh harapan kepada para pemainnya untuk kerahkan kemampuan terbaik saat hadapi Persikabo 1973. Sebab tim berjulukan Laskar Padjajaran itu dikabarkan akan bermain tanpa tekanan.

“Persikabo adalah tim paling bawah tapi saya juga mendengar mereka memiliki pelatih yang baru (Djadjang Nurdjaman). Dan mereka katanya tidak merasa di bawah tekanan, mereka akan bermain lepas besok dan tampil all out,” kata Bojan Hodak di Gianyar, Bali, Kamis, 14 Maret 2024.

Baca Juga : Karena Ini, Ryan Kurnia Takut Hadapi Persikabo 1973

Karena itu, pelatih asal Kroasia ini memastikan ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi Persib. Maka, dia meminta kepada para pemainnya untuk kerahkan kemampuan terbaik hingga bisa mengalahkan Persikabo 1973.

“Kami harus mengerahkan kemampuan terbaik seperti di lima pertandingan terakhir yang mana kami mendapat hasil yang bagus. Jadi kami harus bisa mendapatkan hasil yang positif,” tegasnya. 

Bojan pun mengaku sudah melakukan persiapan dengan maksimal dalam menghadapi Persikabo 1973. Salah satunya dengan berangkat lebih dulu ke markas lawan, tepatnya H-2 jelang pertandingan.

Baca Juga : Ini Tanggapan Bojan Hodak Soal Tiga Pemain Persib Dipanggil Timnas Nasional

“Supaya kami bisa beristirahat dan memiliki ritme latihan,” katanya. 

Halaman :


Editor : JakaPermana