BPJS Ketenagakerjaan Tegaskan Dukung GovTech Indonesia

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Anggoro Eko Cahyo menyatakan kesiapannya untuk mendukung upaya pemerintah dalam menyuguhkan kemudahan layanan bagi masyarakat, khususnya pekerja di seluruh Indonesia melalui GovTech Indonesia.

BPJS Ketenagakerjaan Tegaskan Dukung GovTech Indonesia
Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Anggoro Eko Cahyo menyebut, aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) yang saat ini telah digunakan lebih dari 20 juta pengguna BPJS Ketenagakerjaan, sangat tepat jika dikolaborasikan dengan GovTech Indonesia INA Digital. (BPMI Setpres)

INILAHKORAN, Jakarta - Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Anggoro Eko Cahyo menyatakan kesiapannya untuk mendukung upaya pemerintah dalam menyuguhkan kemudahan layanan bagi masyarakat, khususnya pekerja di seluruh Indonesia melalui GovTech Indonesia.

Menurutnya, saat ini BPJS Ketenagakerjaan fokus meningkatkan kualitas layanan yang berorientasi kepada peserta (customer centric) melalui simplifikasi prosedur serta peningkatan keamanan data peserta.

Anggoro menyebut, aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) yang saat ini telah digunakan lebih dari 20 juta pengguna BPJS Ketenagakerjaan, sangat tepat jika dikolaborasikan dengan GovTech Indonesia INA Digital. 

Baca Juga : Musim Haji Tahun Ini, Transaksi Riyal di BSI Meningkat Hingga 57,18 Persen 

“Kami bersama 14 kementerian dan lembaga negara lainnya berkomitmen bersama Presiden Jokowi dalam kolaborasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik SPBE dan peluncuran GovTech Indonesia. Dengan semangat membangun infrastruktur yang tangguh, industrialisasi yang inklusif dan berkelanjutan, kedepannya setiap layanan masyarakat akan terintegrasi di dalam aplikasi INA Digital, termasuk layanan pada Jamsostek Mobile,” kata Anggoro usai peluncuran GovTech Indonesia bernama INA Digital di Istana Negara, Jakarta, Senin 27 Mei 2024. 

Menurutnya, GovTech Indonesia itu dejalan dengan visi BPJS Ketenagakerjaan. Anggoro berharap kolaborasi yang tebangun dapat mendorong pekerja Indonesia untuk lebih cepat dan mudah mengakses layanan BPJS Ketenagakerjaan dimanapun dan kapanpun.

“Program ini sejalan dengan visi kami dalam mewujudkan jaminan sosial ketenagakerjaan yang terpercaya, berkelanjutan dan menyejahterakan seluruh pekerja indonesia. Untuk itu kami siap memberikan dukungan penuh agar program yang luar biasa ini bisa segera digunakan, sehingga semakin banyak pekerja yang Kerja Keras Bebas Cemas karena telah terlindungi BPJS Ketenagakerjaan sehingga menjadi sebuah langkah menuju Indonesia maju,”pungkas Anggoro.

Baca Juga : UU KIA Disetujui, Apindo Jabar Kedepankan Dialog Sosial antara Pekerja dan Pengusaha

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo secara resmi GovTech Indonesia sebagai terobosan yang dilakukan pemerintah guna mengakselerasi transformasi digital dan pelayanan publik yang solutif dan transparan.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani