Ferdy Sambo Mengakui Dirinya sebagai Aktor Utama Tewasnya Brigadir J

Usai pemeriksaan, Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengatakan Ferdy Sambo mengakui dirinya sebagai aktor utama dalam kasus tewasnya Brigadir J.

Ferdy Sambo Mengakui Dirinya sebagai Aktor Utama Tewasnya Brigadir J
Taufan Damanik menuturkan, tersangka Ferdi Sambo sejak awal telah melakukan langkah-langkah untuk merekayasa beberapa hal dalam kasus tewasnya Brigadir J sehingga konstruksi awal kasus itu adalah tembak-menembak. (antara)

INILAHKORAN, Jakarta - Usai pemeriksaan, Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengatakan Ferdy Sambo mengakui dirinya sebagai aktor utama dalam kasus tewasnya Brigadir J.

Taufan Damanik menuturkan, tersangka Ferdy Sambo sejak awal telah melakukan langkah-langkah untuk merekayasa beberapa hal dalam kasus tewasnya Brigadir J sehingga konstruksi awal kasus itu adalah tembak-menembak.

"Dia (Ferdy Sambo) mengakui jika bersalah dalam merekayasa kasus itu, dan mengaku paling bertanggung jawab," ujarnya dikutip dari Antara, Jumat 12 Agustus 2022.

Baca Juga : Tak Hanya Bharada E, Komnas HAM Bakal Periksa Irjen Ferdy Sambo Sore Ini

Menurutnya, Ferdy Sambo juga menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak dan masyarakat Indonesia atas tindakannya dalam dalam kasus tewasnya Brigadir J.

Ferdy Sambo diperiksa pada satu ruang khusus oleh Komnas HAM sejak pukul 15.00 WIB. Selain Ketua Komnas HAM RI Ahmad Taufan Damanik, hadir pula dua komisioner lainnya yakni Mohammad Choirul Anam dan Beka Ulung Hapsara.*** (antara)

Baca Juga : Bharada E Diperiksa Komnas HAM di Mako Brimob Sore Ini


Editor : Doni Ramdhani