FOTO: Pencanangan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Wilayah Jawa 2023

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia Airlangga Hartanto dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum saat pencanangan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Wilayah Jawa 2023 di Taman Maya Datar, Kabupaten Purwakarta Rabu 5 April 2023. 

FOTO: Pencanangan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Wilayah Jawa 2023
foto-foto: syamsuddin nasoetion

INILAHKORAN, Purwakarta - Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia Airlangga Hartanto dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum saat pencanangan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Wilayah Jawa 2023 di Taman Maya Datar, Kabupaten Purwakarta Rabu 5 April 2023. 

GNPIP Jawa 2023 itu mengusung 2 program unggulan. Pertama, digitalisasi hulu hilir sisi produksi, paska panen, pergudangan, pengolahan, pemasaran hingga pembiayaan pada sektor pangan melalui optimalisasi peran UMKM termasuk pesantren. 

Kedua, quick wins pengendalian inflasi pangan jangka pendek yang terdiri dari gelaran operasi pasar dan gelar pangan murah komoditas pangan strategis di 277 titik se-Jawa, perluasan kerjasama antar daerah (KAD), efisiensi distribusi melalui penyediaan jasa logistik dan storage yang terjangkau hingga optimalisasi pengembangan dan pendampingan pupuk organik.*** (syamsuddin nasoetion)

Baca Juga : DJP: 144 Pemungut Mampu Mengumpulkan Rp11,7 Triliun PPN PMSE 

Baca Juga : RUPST 2022, bank bjb Tebar Dividen Rp1,1 Triliun


Editor : Doni Ramdhani