Guna Tarik Wisatawan Mancanegara, Pemkab Garut Akan Susun Roadmap Desa Wisata Hingga 2030

Guna menarik kedatangan wisatawan mancanegara ke desa-desa yang ada di wilayah Kabupaten Garut melalui program Desa Wisata, Pemkab Garut berencana membuat roadmap Desa Wisata hingga 2030.

Guna Tarik Wisatawan Mancanegara, Pemkab Garut Akan Susun Roadmap Desa Wisata Hingga 2030
Hal itu dikemukakan Bupati Garut Rudy Gunawan saat penyerahan hadiah dan penghargaan kepada para juara Lomba Video Desa Wisata Kabupaten Garut Tahun 2022 bersamaan Apel Gabungan di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Senin 5 Desember 2022. (istimewa)

INILAHKORAN, Garut - Guna menarik kedatangan wisatawan mancanegara ke desa-desa yang ada di wilayah Kabupaten Garut melalui program Desa Wisata, Pemkab Garut berencana membuat roadmap Desa Wisata hingga 2030.

Hal itu dikemukakan Bupati Garut Rudy Gunawan saat penyerahan hadiah dan penghargaan kepada para juara Lomba Video Desa Wisata Kabupaten Garut Tahun 2022 bersamaan Apel Gabungan di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Senin 5 Desember 2022.

Rudy mengatakan, para camat di wilayah Garut yang mendapat penghargaan pada lomba Video Desa Wisata akan diundang mendiskusikan tentang roadmap Desa Wisata sampai 2030 guna mendukung program Desa Wisata di masing-masing kecamatannya.

Baca Juga : Gerindra Kabupaten Cirebon Songsong Pemilu 2024 dengan Penggunaan Teknologi Digital

"Kepada Camat-camat yang dapat hadiah video desa wisata, hadiahnya sudah dibagikan dan nanti akan diskusi di Yogyakarta. Mungkin saya (akan datang) karena Yogyakarta bisa cepat kalau terjadi apa-apa, dan tentu saya hanya ingin apresiasi bahwa kita akan menarik wisatawan mancanegara  ke desa-desa yang akan kita buatkan roadmap Desa Wisata sampai 2030," ujarnya.

Rudy mengatakan, pihaknya juga akan membuat Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Desa guna menunjang keberlangsungan desa yang bisa dijadikan  Desa Wisata.

"Desa Wisata itu kita anggarkan dan dijadikan bagian dari pada RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) nanti bupatinya ke depan," katanya.

Baca Juga : Kunjungi Penyintas Gempa Cianjur, Kowarteg Indonesia Salurkan Bantuan Sembako dan Gas LPG 3Kg

Dalam Lomba Video Desa Wisata Kabupaten Garut Tahun 2022, Kecamatan Garut Kota keluar sebagai juara 1 diikuti Kecamatan Leuwigoong sebagai juara 2, Kecamatan Cikelet juara 3, Kecamatan Cilawu juara harapan 1, Kecamatan Karangtengah juara harapan 2 dan juara favorit, serta Kecamatan Cihurip keluar sebagai juara harapan 3.*** (zainulmukhtar)


Editor : Doni Ramdhani