Ini Ungkapan Ryan Kurnia Bisa Membela Persib

Ryan Kurnia mengungkapkan rasa senangnya mendapatkan tawaran untuk membela Persib. Apalagi ia merupakan putra daerah dari Jawa Barat yang lahir dari Bogor.

Ini Ungkapan Ryan Kurnia Bisa Membela Persib
Pemain anyar Persib Bandung, Ryan Kurnia

INILAHKORAN, Bandung - Pemain anyar Persib Bandung, Ryan Kurnia akhirnya angkat bicara mengenai keputusannya menerima pinangan dari tim berjulukan Maung Bandung ini.

Apalagi Ryan Kurnia rela meninggalkan Persikabo 1973 dan membela Persib dengan kontrak panjang. Yakni hingga 2025 mendatang.

Ryan Kurnia mengungkapkan rasa senangnya mendapatkan tawaran untuk membela Persib. Apalagi ia merupakan putra daerah dari Jawa Barat yang lahir dari Bogor.

Baca Juga : Ini Target Fitrul Dwi Rustapa Usai Mendapatkan Perpanjangan Kontrak dari Persib

"Melihat Persib seperti apa sebagai putra Jabar, Persib adalah tim besar dan saya sangat bangga jika ada tawaran dari Persib," ungkap Ryan Kurnia, Kamis 4 Mei 2023. 

Pemain yang beroperasi sebagai winger ini semakin senang lantaran Persib dihuni para pemain seperti Febri Hariyadi, Abdul Aziz yang pernah satu tim saat membela tim sepak bola Jawa Barat di Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Jawa Barat 2016 lalu.

"Kalau reuni memang dari PON sudah kenal mereka. Dan saya senang bisa satu tim lagi dengan mereka," katanya. 

Baca Juga : Resmi, Persib Perpanjang Kontrak Fitrul Dwi Rustapa

Karena itu, Ryan Kurnia mengaku bersemangat untuk bisa membela Persib. Bahkan ia memastikan akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dan siap bersaing untuk bisa menjadi pemain inti bersama Pangeran Biru, 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti