Kumpulkan Mesin Partai, PKB Optimis AMIN Menang Besar di Kota Bogor

Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PKB, Neng Eem Marhamah bersama DPC PKB Kota Bogor mengumpulkan mesin partai kota hujan di Gedung Serbaguna, DPRD Kota Bogor, Tanah Sareal, Kota Bogor, Selasa 20 Desember 2023 malam. 

Kumpulkan Mesin Partai, PKB Optimis AMIN Menang Besar di Kota Bogor
Anggota DPRD Kota Bogor dari Fraksi PKB, Lusiana Nurissiyadah

INILAHKORAN, Bogor - Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PKB, Neng Eem Marhamah bersama DPC PKB Kota Bogor mengumpulkan mesin partai kota hujan di Gedung Serbaguna, DPRD Kota Bogor, Tanah Sareal, Kota Bogor, Selasa 20 Desember 2023 malam. 

Hal ini dilakukan dalam upaya memenangkan pasangan capres-cawapres Anies dan Muhaimin (AMIN) sekaligus untuk memenangkan PKB, DPRD Kota Bogor, DPRD Jawa Barat (Jabar) dan DPR RI.

"Kami lakukan Pelatihan atau Bimbingan Teknis (Bimtek), yang dikumpulkan ini relawan untuk memenangkan AMIN sekaligus untuk memenangkan PKB, DPRD Kota Bogor, DPRD Jabar dan DPR RI," ungkap Neng Eem usai acara.

Baca Juga : Ratusan Warga Leuwisadeng Keracunan Massal Usai Santap Makanan Tahlilan

Saat ditanya mengenai target di Kota Bogor, Neng Eem menyatakan, target PKB untuk AMIN 75 persen di Kota Bogor.

"Ya, target AMIN menang 75 persen, kami optimis kalau melihat animo di masyarakat positif tanggapannya," terangnya.

Mengenai pesan untuk caleg di Kota Bogor, Neng Eem menegaskan, mereka tetap semangat bekerja dan berjuang, agar masyarakat tidak hanya memilih AMINnya. 

Baca Juga : Usai Tewaskan Ibu Muda Warga Parungpanjang, Sopir Truk Belum jadi Tersangka 

"Nah, kalau pasangan AMIN menang khawatir kalau DPR dan DPRD nya sedikit nanti bisa seperti kasus Gus Dur, yaitu digulingkan ditengah jalan karena jumlah parlemen nya sedikit akhirnya kami kalah suara," tegas Neng Eem.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti