Masih Minim Siswa, Disdik Kota Bandung Buka Gelombang Tiga Tingkat SD dan SMP

Ketua Tim PPDB Kota Bandung Edi Suparjoto mengatakan, tidak menyebutkan rincian jumlah sekolah yang kekurangan siswa. Pihaknya harus melihat data, ada sekolah yang kekurangan Siswa.

Masih Minim Siswa, Disdik Kota Bandung Buka Gelombang Tiga Tingkat SD dan SMP

"Jalur zonasi memiliki kuota terbanyak pada PPDB Kota Bandung 2023 jenjang TK, SD, dan SMP. Kuota pada jalur zonasi TK minimal 95 persen, SD minimal 70 persen," ujar dia.

Sementara itu, Kepala Disdik Kota Bandung Hikmat Ginanjar mengakui ada beberapa sekolah yang memang belum terpenuhi kuotanya. Peserta bisa melakukan kembali PPDB online.

Pada pendaftaran PPDB tahap dua terdapat beberapa sekolah negeri yang kuotanya belum terpenuhi. Untuk itu, penduduk Kota Bandung yang belum diterima di sekolah manapun, bisa mendaftar ke sekolah yang kuotanya belum terpenuhi. 

"Bisa mendaftar online. Perlu ingatkan pelaksanaan PPDB tidak dipungut biaya apapun," kata Hikmat Ginanjar. *** (Yogo Triastopo)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti