Proyek Pedestrian Sisi Kiri Jalan Djuanda Segera Dilelang

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Bogor mematangkan desain pelebaran pedestrian Jalan Ir H Djuanda sisi sebelah kiri. Perubahan tempat orang berjalan kaki itu akan direnovasi mulai dari Bogor Trade Mall (BTM) hingga ke SMAN 1 Kota Bogor. 

Proyek Pedestrian Sisi Kiri Jalan Djuanda Segera Dilelang
Foto: Rizki Mauludi

INILAH, Bogor - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Bogor mematangkan desain pelebaran pedestrian Jalan Ir H Djuanda sisi sebelah kiri. Perubahan tempat orang berjalan kaki itu akan direnovasi mulai dari Bogor Trade Mall (BTM) hingga ke SMAN 1 Kota Bogor. 

Guna mematangkan desain proyek Rp6,1 miliar itu, Kepala Dinas PUPR Kota Bogor Chusnul Rozaqi dan konsultan perencana meninjau lokasi, Selasa (8/6/2021).

Chusnul mengatakan, proyek ini dalam proses perencanaan akhir dan tinggal memastikan kondisi di lapangan. Nantinya, di lokasi proyek itu segera diberi pembatas pekan ini. Usai desain final itu disetujui, proyek tersebut akan dilelang.

Baca Juga : Giliran Tokoh Agama di Kabupaten Bogor Jalani Vaksinasi Covid-19

"Mudah-mudahan Juni 2021 pekan ketiga bisa dilelang. Proses lelang diharapkan lancar sehingga Juli 2021 sudah ada pemenang. Kemudian segera dikerjakan proyek ini," katanya.

Dia menjelaskan, untuk anggaran dari Bantuan Keuangan (Bankeu) Jabar total senilai Rp6,1 miliar untuk sisi sebelah kiri saja. 

"Nanti, di pedestrian sisi kiri yang dikerjakan itu akan ada jalur sepedanya yang menyambung ke jalur sepeda Jalan Sudirman. Kemudian, nanti PUPR melanjutkan lagi pelebaran pedestrian hingga ke kawasan Air Mancur," tuturnya. (Rizki Mauludi)

Baca Juga : Nahkodai IKAPTK Kota Bogor, Ini Program Andalan Rahmat Hidayat


Editor : Doni Ramdhani