Redmi 9A, Redmi 9C, dan Mi 10T Tersedia Tiap Hari di e-Commerce

Xiaomi, mengumumkan tiga smartphone yakni Redmi 9A, Redmi 9C, dan seri Mi 10T yang kini tersedia tiap hari dan bisa dibeli tanpa harus menunggu flash sale di semua platform e-commerce. Kehadiran ini demi memudahkan para Mi Fans untuk mendapatkan produk berkualitas dari Xiaomi dengan harga sebenarnya.

Redmi 9A, Redmi 9C, dan Mi 10T Tersedia Tiap Hari di e-Commerce
istimewa

INILAH, Bandung- Xiaomi, mengumumkan tiga smartphone yakni Redmi 9A, Redmi 9C, dan seri Mi 10T yang kini tersedia tiap hari dan bisa dibeli tanpa harus menunggu flash sale di semua platform e-commerce. Kehadiran ini demi memudahkan para Mi Fans untuk mendapatkan produk berkualitas dari Xiaomi dengan harga sebenarnya.

 

Mulai tanggal 8 Maret 2021, Redmi 9A, Redmi 9C, dan seri Mi 10T bisa didapatkan di mi.com serta official store Xiaomi Indonesia di platform e-commerce seperti Lazada, Shopee, JD.id, Blibli, Akulaku, Tokopedia, dan Bukalapak. Dengan demikian, mendapatkan tiga smartphone ini makin mudah karena tersedia di banyak channel dan bisa dibeli kapan saja.

Baca Juga : Energi Musim Semi, Retailer Pakaian Global UNIQLO Luncurkan Koleksi-koleksi Terbarunya

 

Hadir dengan julukan sebagai entertainment flagship, Mi 10T yang bisa didapatkan mulai dari harga Rp 5,999,000 memiliki layar dengan tingkat refresh rate 144Hz untuk kenikmatan dalam menikmati konten di layar yang mengalir halus serta memainkan gim yang lebih responsif, di samping performa tanpa tanding, desain premium, dan kamera yang andal. Dilengkapi baterai besar dan teknologi pengisian daya cepat, Mi 10T dan Mi 10T Pro memahami bahwa pengalaman pengguna adalah segalanya sehingga menyediakan fitur dual speakers serta side fingerprint sensor untuk pemakaian yang natural.

 

Baca Juga : Lazada Seller Conference 2021, Persiapkan Ribuan Penjual 

Redmi 9C atau “Jagoannya Kamera Kece” menawarkan desain kamera dan smartphone yang modis serta performa kencang dan hadir dengan harga terjangkau bagi pengguna Gen-Z di Indonesia. Smartphone yang ditawarkan mulai dari harga Rp 1,399,000 ini memiliki AI triple camera untuk mengambil foto yang jelas dan tajam dalam berbagai situasi berkat sistem tiga kamera 13MP.

Halaman :


Editor : JakaPermana