Sekdaprov: Dua Tahun Khofifah-Emil Penuh Kerja Keras

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono mencatat kinerja selama dua tahun mengawal kepemimpinan Gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Emil Elestianto.

Sekdaprov: Dua Tahun Khofifah-Emil Penuh Kerja Keras
Gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Emil Elestianto. (antara)

INILAH, Surabaya - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono mencatat kinerja selama dua tahun mengawal kepemimpinan Gubernur Khofifah Indar Parawansa dan Wakil Gubernur Emil Elestianto dinilainya penuh kerja keras, detail dan langsung menuju sasaran permasalahan.

"Sehingga capaiannya sangat terukur. Baik di internal OPD ataupun bagi kepentingan masyarakat Jawa Timur. Mulai persoalan kesehatan, ekonomi, sosial hingga ketahanan pangan," ujarnya dalam siaran pers di Surabaya, Minggu.

Sejak 2019 maupun 2020 atau di saat semua provinsi diterpa krisis pandemi Covid-19, kata dia, Jatim mampu menunjukkan inovasi dan keberhasilan dalam menangani segala macam persoalan dengan baik, cepat dan transparan.

Baca Juga : Sudah Satu Juta Lebih Tenaga Kesehatan yang Jalani Vaksinasi Covid-19

Data menunjukkan, hingga Januari 2021 tercatat beberapa capaian berjalan sesuai target, bahkan di urusan pertumbuhan ekonomi, Jatim masih terkuat di skala nasional.

Apalagi dengan catatan perputaran uang atau PDRB (Produk Domestik Regional Bruto) sebesar Rp581,5 triliun di triwulan ke IV tahun 2020.

"Jawa Timur adalah penyumbang ekonomi terbesar nomor dua di Pulau Jawa dengan kontribusi 25,01 persen," ucap mantan bupati Tulungagung dua periode tersebut.

Baca Juga : Relawan Jokowi ke Moeldoko : 2024 Masih Lama

Selain itu, lanjut Heru, perhatian pemerintah dalam hal kesehatan khususnya menekan pertumbuhan penderita Covid-19 berjalan taktis.

Halaman :


Editor : suroprapanca