Survei kitapolling.com : Ganjar Paling Dipercaya Publik Dibanding Prabowo Anies

Lembaga polling online kitapolling.com merilis hasil polling tiga kandidat Calon Presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yaitu pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD dan pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar. 

Survei kitapolling.com : Ganjar Paling Dipercaya Publik Dibanding Prabowo Anies
ilustrasi

Yaitu, lanjut Budi, Ganjar Pranowo dipilih 2042 atau 71,3 persen suara, Prabowo Subianto dipiliha 438 atau 15,3 persen suara dan Anies Baswedan mencapai 383 13,4 persen suara. Untuk menjamin kemurnian system polling online ini, setiap audiens tidak diperkenankan memilih berulang kali. Dimana setiap kecurangan yang dilakukan akan dianulir, termasuk dalam hal ini semua suara yang berindikasi dilakukan pemilih robotik.

Budi menilai, sosok Ganjar muncul paling dominan dalam hasil polling karena diprediksi mampu menjawab kerumitan isu pangan dan lahan pertanian karena pengalamannya jadi Gubernur Jawa Tengah. “Audiens juga menilai Ganjar bisa mengurangi kemiskinan dengan signifikan,” katanya.

Budi juga menilai, terkait hasil polling pasangan Prabowo Subianto - Gibran dan Anies - Muhaimin yang berbeda jauh karena kedekatan dengan kondisi atau permasalahan mendasar rakyat masih berjarak dibandingkan Ganjar dalam menangani akses pangan dan kemiskinan.

Baca Juga : Menkominfo Sebut Proyek Satelit HBS Dihentikan

“Kemudian terhadap Anies-Muhaimin dari polling ini justru tidak terlihat anomali, karena di banyak survey terakhir posisi mereka selalu terbawah,” terangnya.***

Halaman :


Editor : JakaPermana