Tiga Wanita Garut Meninggal (Lagi) karena Covid-19

Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Garut kembali bertambah menjadi sebanyak 328 orang dari total positif Covid-19 sebanyak 8.341 orang.

Tiga Wanita Garut Meninggal (Lagi) karena Covid-19

INILAH, Garut - Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Garut kembali bertambah menjadi sebanyak 328 orang dari total positif Covid-19 sebanyak 8.341 orang.

Koordinator Komunikasi Publik/Humas Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut Muksin menuturkan, jumlah pasien positif Covid-19 meninggal dunia di Garut bertambah menjadi sebanyak 328 orang, menyusul adanya tiga pasien perempuan terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal dunia, Sabtu (10/4/2021). 

Ketiganya, yakni perempuan (KC-8256) usia 52 tahun dari Kecamatan Cisurupan, perempuan (KC-8303) usia 47 tahun dari Kecamatan Kadungora, dan perempuan (KC-8337) usia 59 tahun dari Kecamatan Tarogong Kidul. 

Baca Juga : Wah...Kabupaten Cirebon Kurang Diperhatikan Pemprov Jabar?

Kasus penyebaran virus corona sendiri terjadi terjadi dengan ditemukannya sebanyak sebelas kasus baru positif Covid-19 dari empat kecamatan. Sehingga total kasus positif Covid-19 di Garut bertambah menjadi sebanyak 8.341 orang.

Dari sebanyak sebelas kasus baru positif Covid-19 itu, sebanyak sembilan kasus di antaranya ditemukan dari hasil pemeriksaan RT PCR laboratorium RSU dr Slamet Garut pada sebanyak 25 sampel swab, dan sebanyak dua kasus dikonfirmasi dari hasil pemeriksaan RT PCR di fasilitas pelayanan kesehatan lain.

Kesebelas kasus baru positif Covid-19 itu terdiri enam perempuan dan lima laki-laki, berusia antara 18 tahun sampai 79 tahun. Mereka berasal dari Kecamatan Tarogong Kidul (lima orang), Cisompet (tiga orang), Tarogong Kaler (dua orang), dan Kecamatan Cikajang (satu orang).

Baca Juga : Komisi IX Dorong Pengunaan Anggaran 2021 untuk UMKM

"Hari ini, kasus konfirmasi positif Covid-19 telah selesai pemantauan (isolasi) bertambah sebanyak enam orang. Sehingga jumlah yang sembuh dari Covid-19 menjadi sebanyak 7.366 orang," kata Muksin.

Halaman :


Editor : Zulfirman