Warga Bongkar Mandiri Bangunan di Sepanjang Sungai Cidurian

Sebagai bagian dari upaya normalisasi, sebanyak 103 bangunan di sepanjang Sungai Cidurian, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung dibongkar.

Warga Bongkar Mandiri Bangunan di Sepanjang Sungai Cidurian
Dokumentasi (yogo triastopo)

INILAH, Bandung - Sebagai bagian dari upaya normalisasi, sebanyak 103 bangunan di sepanjang Sungai Cidurian, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung dibongkar.

Dalam kegiatan tersebut, warga membongkar bangunannya secara swadaya. Dari bangunan-bangunan tersebut, sebanyak 29 bangunan di antaranya bersertifikat.

"Kita bersama melakukan peninjauan. Sementara yang membongkar bangunan kita data, bekerja sama dengan dinas terkait dan BPN (Badan Pertanahan Nasional)," kata Komandan Sektor 22 Citarum Harum Kolonel Infanteri Eppy Gustiawan, Selasa (3/8/2021).

Baca Juga : Warga Diminta Segera Lapor Apabila Ada Data Bansos Tidak Sesuai

Menurutnya, terdapat 103 bangunan yang telah dibongkar dan terdapat 29 bangunan yang bersertifikat.

"Pada 25 Juni kita sosialisasi. Kemudian 6 Juli pengukuran dan penyampaian ST-1. Selanjutnya pada 16 Juli pemasangan patok batas sertifikat. Hingga pada 21 Juli monitoring pembongkaran mandiri," ucapnya.

Eppy mengatakan, panjang penataan seluas 1.954 meter. Untuk Kecamatan Arcamanik 1.300 meter dan Kecamatan Antapani 654 meter.

Baca Juga : GMBI Kota Bandung Gelar Vaksinasi Covid-19 di RS Immanuel

"Adanya penataan ini bisa mengembalikan fungsi sungai. Mulai dari dampak dari bangunan liar, limbah sampah, dan sedimennya. Ini juga bisa menjadi spot yang dimanfaatkan warga," ujar dia.

Halaman :


Editor : suroprapanca