Anies Baswedan Sayangkan Terjadi Rangkap Jabatan di Struktrur Pemerintahan

Bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan menyayangkan adanya rangkap jabatan di struktur kabinet Indonesia Maju, di pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Anies Baswedan Sayangkan Terjadi Rangkap Jabatan di Struktrur Pemerintahan

INILAHKORAN, Bandung - Bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan menyayangkan adanya rangkap jabatan di struktur kabinet Indonesia Maju, di pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Beberapa menteri yang memegang kendali di beberapa lintas sektor kata dia harusnya tidak perlu terjadi, sebab menurutnya masih banyak orang yang berkompeten dalam mengelola bidang-bidang tersebut.

"Apabila membagikan tugas kepada orang yang tepat dan kewenangan yang dikelola dengan tepat. Kita menyadari ada batas, yang mampu dikelola oleh satu orang. Oleh itu sebabnya ada manajemen organisasi, supaya ada manajemen yang baik, fungsi tugas baik, pertanggungjawaban juga baik," ujarnya baru-baru ini.

Baca Juga : Saling Bangun Chemistry, Mungkinkah Koalisi Perubahan Menduetkan Anies-AHY di Pilpres 2024?

Selain itu, Anies juga menyoroti dinamika sosial saat ini, dimana menurutnya masyarakat tengah kesulitan untuk bertahan dan produktif. Seiring dengan terjadinya kenaikan harga yang hampir meliputi semua aspek.

Dia berharap, pemerintah dapat segera mencari solusi atas ketimpangan yang terjadi saat ini, dalam rangka memperbaiki kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.

"Kerasa sekali bagi petani, nelayan, peternak karena biaya produksi tinggi. Negara harus hadir mengubah kondisi itu. Dimana peternakan, perikanan perkebunan, pertanian dapat lebih terjangkau," tutupnya. (Yuliantono)

Baca Juga : AHY Targetkan 15 Persen Suara di Jabar Pada Pemilu 2024


Editor : Ahmad Sayuti