Bertahan di Tengah Pandemi, Pengusaha Mebel di Bogor Banting Setir Produksi Peti Jenazah

Pandemi Covid-19 sangat berdampak terhadap berbagai sektor, tak terkecuali industri mebel, hal ini membuat pengusaha harus beradaptasi dan cerdik menangkap peluang agar mampu bertahan.

Bertahan di Tengah Pandemi, Pengusaha Mebel di Bogor Banting Setir Produksi Peti Jenazah

"Ini kami awali dengan niat baik membantu RS yang kekurangan peti jenazah. Kami semua berharap tentunya kondisi seperti ini segera berlalu," terangnya.

Sementara itu, Wali Kota Bogor Bima Arya yang sempat mengunjungi workshop peti jenazah tersebut mengapresiasi Ibrahim yang mengambil peran di tengah pandemi ini. Ibrahim ini masih mahasiswa. Dia punya usaha mebel yang sedang terdampak pandemi, tapi dia mencoba bertahan dengan beradaptasi.

"Selain membantu penanganan Covid-19, produksi peti jenazah tersebut juga mampu memberdayakan ekonomi bagi 50 warga terdampak pandemi. Satgas Covid (Kota Bogor) juga mempercayakan pembuatan peti jenazah ini kepada Ibrahim dan kawan-kawan untuk pemberdayaan UMKM. Semoga manfaat bagi orang banyak. Semua bisa mengambil peran sekecil apapun dalam masa sulit saat ini," pungkasnya. (rizki mauludi)

Baca Juga : Ratusan Masyarakat Puncak yang Takbir Keliling Akhirnya Dibubarkan 

 

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto