Empat Orang Tewas di Cileunyi, Polisi Pastikan Karena Menenggak Miras Oplosan

Polisi memastikan tewasnya empat orang pemuda di Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, karena menenggak minuman keras alias miras oplosan.

Empat Orang Tewas di Cileunyi, Polisi Pastikan Karena Menenggak Miras Oplosan
Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo menunjukkan barang bukti alkohol sebagai bahan pembuat miras oplosan yang menewaskan empat orang di Cileunyi.

INILAHKORAN,Soreang – Polisi memastikan tewasnya empat orang pemuda di Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, karena menenggak minuman keras alias miras oplosan.

Selain empat orang tewas, miras oplosan itu juga menyebabkan delapan orang lainnya dilarikan ke rumah sakit.

Para korban ini mengalami keracunan campuran alkohol yang dicampur dengan bahan lainnya. Mereka meracik sendiri miras oplosan tersebut.

Baca Juga : Viral Pengemudi Ojol Dapat Order Kuburkan Janin di Ciwidey, Pemberi Order Wanita Cianjur

“Kejadiannya itu pada 17 Agustus lalu. Nyawa empat orang pemuda tidak terselamatkan karena miras oplosan sendiri,” kata Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo kepada wartawan di Soreang, Selasa 23 Agustus.

Menurut Kusworo Wibowo, pihaknya melakukan penyelidikan atas peristiwa tewasnya empat penenggak miras oplosan tersebut. Terungkap jika mereka itu minum minuman keras dari racikan sendiri.

Campuran tersebut, kata Kusworo Wibowo, terdiri dari alkohol 96 persen, air soda, air putih, disampur dengan minuman bersoda.

Baca Juga : Viral Ojol Serahkan Janin yang Mau Dikubur ke Polsek Ciwidey, Ternyata Pengemudi Anggota Buser

“Campuran tersebut mengubah alkohol menjadi etanol yang berbahaya dan beracun jika dikonsumsi oleh manusia,” katanya.

Halaman :


Editor : Zulfirman