Inmemorium, Muhammad Alim Sosok Hakim Sederhana dan Religius

Sederhana, rendah hati, tegas, jujur dan religius adalah cerminan dari sosok mantan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Dr Muhammad Alim yang baru saja menghadap sang khalik.

Inmemorium, Muhammad Alim Sosok Hakim Sederhana dan Religius
Sosok mantan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Dr Muhammad Alim. (antara)

INILAH, Jakarta - Sederhana, rendah hati, tegas, jujur dan religius adalah cerminan dari sosok mantan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) Dr Muhammad Alim yang baru saja menghadap sang khalik.

Hakim kelahiran 21 April 1945 tersebut tergolong pribadi yang memiliki karir di meja hijau cukup panjang dan penuh perjuangan. Ia diketahui memulai perjalanan karirnya sebagai hakim karir di peradilan umum.

Setelah lima tahun berkecimpung di dunia peradilan, ia diangkat sebagai hakim di Pengadilan Negeri Sinjai yang selanjutnya berpindah-pindah ke sejumlah tempat.

Baca Juga : BRIN Bantu Hubungkan Industri dengan Hasil Riset

Pengadilan Poso, Pengadilan Negeri Serui, Pengadilan Negeri Wamena, Pengadilan Negeri Surabaya, Pengadilan Tinggi Jambi, Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara hingga hingga puncaknya diangkat menjadi Hakim Mahkamah Konstitusi pada 2008.

Sumpahnya sebagai hakim MK diambil langsung oleh Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk masa bakti 2008 hingga 2013 menggantikan Soedarsono yang pensiun.

Pada periode selanjutnya, ia kembali diamanahkan sebagai salah seorang dari sembilan hakim MK. Namun, untuk periode keduanya, Hakim Alim hanya menjalankan amanah hingga 21 April 2015 karena memasuki masa pensiun.

Baca Juga : Sekretariat Presiden Kembalikan Naskah Asli Teks Proklamasi ke ANRI

Semasa menjalani karir sebagai hakim, ia memang dikenal sebagai pribadi yang baik, memiliki inisiatif tinggi terhadap kinerja, sederhana, santun serta dikenal jujur.

Halaman :


Editor : suroprapanca