Ketua Komisi V DPRD Jabar Ingatkan Masyarakat Tetap Patuhi Prokes

Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Dadang Kurniawan mengingatkan kepada masyarakat, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) dalam rangka pencegahan penularan pandemi Covid-19.

Ketua Komisi V DPRD Jabar Ingatkan Masyarakat Tetap Patuhi Prokes
istimewa

INILAH, Bandung – Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Dadang Kurniawan mengingatkan kepada masyarakat, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes) dalam rangka pencegahan penularan pandemi Covid-19.

Dia mengatakan, sudah sewajarnya jika masyarakat mulai jenuh terhadap aturan tersebut lantaran pandemi yang tak jua usai. Namun Dadang menilai, sebagai makhluk sosial sudah seharusnya untuk saling menjaga, agar jangan sampai ada orang sekitar menjadi korban hanya karena egois tidak menaati gerakan 5 M (Memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilisasi serta interaksi).

“Saya akui, mungkin karena terlalu lama. Kita (masyarakat) jadi bosan untuk menaati protokol kesehatan. Tetapi harus ingat, kita punya keluarga yang harus dijaga. Jangan sampai karena ego, keluarga kita atau orang yang di sekitar kita jadi korban. Saya kembali ingatkan, agar tetap mengikuti protokol kesehatan sampai masalah Covid-19 ini betul-betul selesai,” ujar Dadang kepada INILAH, Senin (22/2/2021).

Baca Juga : DPRD Jabar Harap Tol Cisumdawu Segera Tuntas Demi BIJB

Anggota Fraksi Partai Gerindra Persatuan ini meyakini, jumlah penderita Covid-19 khususnya di Jawa Barat yang kini sudah hampir menebus 190.000 orang, tidak lepas akibat dari menurunnya tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya mengikuti prokes. Dadang pun meminta kepada masyarakat, agar tetap mengikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah supaya tidak ada lagi korban bertambah.

“Saya harap masyarakat mulai membangun kesadaran dalam diri mereka, agar tetap patuh dalam protokol kesehatan seperti yang sudah disampaikan oleh pemerintah kita. Supaya tidak ada lagi korban jiwa, hanya akibat kelalaian dalam mengikuti prokes,” harapnya. (Yuliantono)

Baca Juga : Siapkan Tambang Pasir Paseh, Jasa Sarana Dukung Pembangunan Infrastruktur Jabar


Editor : Doni Ramdhani