Kisah Pilu Dibalik Keracunan Massal di Gununghalu, Pria Paruh Baya Urus Lima Anggota Keluarganya Sekaligus 

Musibah keracunan massal di Gununghalu yang terjadi di Desa Cilangari, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Sabtu 11 Februari 2023 menyisakan berbagai kisah pilu dibaliknya.

Kisah Pilu Dibalik Keracunan Massal di Gununghalu, Pria Paruh Baya Urus Lima Anggota Keluarganya Sekaligus 
Salah satunya seperti yang diungkapkan Bubun (50) salah seorang keluarga korban keracunan massal di Gununghalu usai menyantap nasi kotak peringatan Isra Miraj di Masjid As Saniyah. (agus satia negara)

INILAHKORAN, Ngamprah - Musibah keracunan massal di Gununghalu yang terjadi di Desa Cilangari, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Sabtu 11 Februari 2023 menyisakan berbagai kisah pilu dibaliknya.

Salah satunya seperti yang diungkapkan Bubun (50) salah seorang keluarga korban keracunan massal di Gununghalu usai menyantap nasi kotak peringatan Isra Miraj di Masjid As Saniyah.

Dalam musibah keracunan massal di Gununghalu tersebut, lima orang anggota keluarganya juga turut menjadi korban dan terpaksa harus menjalani perawatan secara intensif di RSUD Cililin. Bahkan, dirinya harus mengurus kelima anggota keluarganya secara bersamaan.

Baca Juga : Begini Upaya Pemerintahan Kota Bandung Kurangi Kemacetan

Dengan mata berkaca-kaca, ia mengaku, sempat panik saat sang istri bersama ketiga anak dan satu orang cucunya harus menjalani perawatan intensif di RSUD Cililin akibat keracunan nasi kotak.

“Mereka awalnya mengalami muntah-muntah dan terus buang air besar (BAB). Lalu, saya tanya ada apa dan setelah saya cek warga yang lain juga sama dan banyak yang terbaring," ungkap Bubun kepada wartawan di RSUD Cililin, Rabu 15 Februari 2023.

Selanjutnya, dirinya pun lantas mengecek kondisi anaknya yang berada di lokasi kegiatan keagamaan dan mendapati kondisi anaknya pun sama dengan korban yang lain.

Baca Juga : Yana Mulyana: Persoalan Sampah Harus Diselesaikan Semua Pihak

Melihat hal itu, dirinya secara inisiatif membawa seluruh keluarganya ke Puskesmas DTP Gununghalu.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani