KPU KBB Rampungkan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara, Ini Hasil Rinciannya 

KPU KBB akhirnya rampung melaksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten Bandung Barat pada Pemilu Tahun 2024.

KPU KBB Rampungkan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara, Ini Hasil Rinciannya 
Berdasarkan hasil rekapitulasi data penggunaan surat suara pada Pemilu 2024 ini, KPU KBB menyebutkan jumlah surat suara yang diterima termasuk surat suara cadangan 2

Sementara itu, untuk jumlah surat suara dikembalikan oleh pemilih (karena rusak atau keliru coblos) seluruhnya ada 1.297 surat suara dengan rincian, Kecamatan Lembang sebanyak 156 surat suara, Kecamatan Parongpong 81 surat suara, Kecamatan Cisarua 27 surat suara, Kecamatan Cikalongwetan 139 surat suara, Kecamatan Cipeundeuy 104 surat suara, Kecamatan Ngamprah 167 surat suara dan Kecamatan Cipatat sebanyak 87 surat suara.

"Untuk Kecamatan Padalarang 108 surat suara, Kecamatan Batujajar 59 surat suara, Kecamatan Cihampelas 81 surat suara, Kecamatan Cililin 110 surat suara, Kecamatan Cipongkor 57 surat suara, Kecamatan Rongga 15 surat suara, Kecamatan Sindangkerta 47 surat suara, Kecamatan Gununghalu 50 surat suara dan Kecamatan Saguling sebanyak 9 surat suara," bebernya.

Selanjutnya, untuk jumlah surat suara yang tidak digunakan atau tidak terpakai. Termasuk, sisa surat suara cadangan secara keseluruhan sebanyak 219.351 surat suara dengan rincian, Kecamatan Lembang sebanyak 18.936 surat suara, Kecamatan Parongpong sebanyak 11.553 surat suara, Kecamatan Cisarua 7.830, Kecamatan Cikalongwetan 16.122, Kecamatan Cipeundeuy 12.914, Kecamatan Ngamprah 20.979, Kecamatan Cipatat 20.525 surat suara, Kecamatan Padalarang 20.605 surat suara dan Kecamatan Batujajar 11.762 surat suara.

Baca Juga : Luluskan 374 Wisudawan, Rektor Itenas Titip Pesan Soal Perkembangan Teknologi

"Kecamatan Cihampelas 15.026 surat suara, Kecamatan Cililin 12.146 surat suara, Kecamatan Cipongkor 14.539 surat suara, Kecamatan Rongga 8.650 surat suara, Kecamatan Sindangkerta 10.591 surat suara, Kecamatan Gununghalu 12.746 dan Kecamatan Saguling 4.427 surat suara," terangnya.

Sedangkan untuk jumlah seluruh pemilih disabilitas yang menggunakan hak pilih secara keseluruhan sebanyak 2.237 pemilih dengan rincian Kecamatan Lembang sebanyak 199 pemilih, Kecamatan Parongpong 390 pemilih, Kecamatan Cisarua 71 pemilih, Kecamatan Cikalongwetan 64 pemilih, Kecamatan Cipeundeuy 57 pemilih, Kecamatan Ngamprah 158 pemilih, Kecamatan Cipatat 123 pemilih dan Kecamatan Padalarang 204 pemilih.

"Selanjutnya, Kecamatan Batujajar 114 pemilih, Kecamatan Cihampelas 161 pemilih, Kecamatan Cililin 313 pemilih, Kecamatan Cipongkor 59 pemilih, Kecamatan Rongga 90 pemilih, Kecamatan Sindangkerta 110 pemilih, Kecamatan Gununghalu 104 pemilih dan Kecamatan Saguling sebanyak 20 pemilih," sebutnya.

Baca Juga : Penuh dan Sesak, Pasar Kordon Kota Bandung Diwacanakan Relokasi

Secara keseluruhan, untuk di Kabupaten Bandung Barat perolehan suara untuk Presiden dan Wakil Presiden dipimpin pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo-Gibran dengan jumlah suara sebanyak 730.745 suara.


Editor : Doni Ramdhani