Liverpool vs Chelsea, Tarung Dua Unggulan

BIG match tersaji pada matchday ketiga Liga Primer Inggris akhir pekan ini. Liverpool menguji Chelsea. Akankah Romelu Lukaku kembali menunjukkan keganasannya?

Liverpool vs Chelsea, Tarung Dua Unggulan
Striker Chelsea, Romelu Lukaku. (Net)

"Lukaku brilian, tapi saya pikir ada cara yang lebih baik untuk menghadapinya," tambahnya.

Liverpool sejauh ini tampil brilian dalam dua laga Liga Inggris. Pasukan Jurgen Klopp yang telah kembali diperkuat Virgil van Dijk dan Joel Matip setelah musim lalu dihantam cedera panjang, berhasil menorehkan nirbobol dalam periode tersebut.

Meski demikian, dua lawan Liverpool sebelumnya 'cuma' Norwich City dan Burnley yang merupakan tim promosi dan papan bawah liga.

Baca Juga : Bali United vs Persik Jadi Laga Pembuka Liga 1

Chelsea dianggap akan jadi ujian serius bagi pertahan Liverpool yang musim lalu amat kesulitan karena absennya Van Dijk. Meski demikian, legenda The Reds, Jamie Carragher percaya mantan timnya bisa melewati ujian tersebut.

"Liverpool tidak akan mengubah [cara bermain] untuk melawan Chelsea," kata Carragher kepada Monday Night Football.

“Liverpool punya bek yang bisa mengatasi siapa pun satu lawan satu. Dia [Van Dijk] adalah satu-satunya pemain di Liga Inggris yang akan menyukai peluangnya melawan Lukaku," tambahnya.

Selain faktor kualitas bek tengah, penampilan luar biasa Lukaku saat menghancurkan Arsenal dianggap Carragher lebih banyak karena kesalahan para pemain belakang The Gunners sendiri.


Editor : Bsafaat