Luis Milla Incar Full Back Kiri Asal Spanyol, Siapa Dia?

Pelatih Persib Luis Milla tengah mengincar fullback kiri asal negara Spanyol untuk melengkapi lini pertahanan Persib Bandung

Luis Milla Incar Full Back Kiri Asal Spanyol, Siapa Dia?
INILAHKORAN, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla mengaku sudah memiliki rencana untuk mendatangkan pemain anyar yang dipersiapkan untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2022/2023. Pelatih asal Spanyol ini mengincar pemain yang beroperasi sebagai full back kiri.
Luis Milla mengaku sudah sangat senang dengan komposisi timnya saat ini. Namun, saat ini beberaa pemainnya mengalami cedera, terutama untuk yang beroperasi sebagai full back kiri.
Seperti halnya Zalnando. Pemilik nomor punggung 27 itu harus beristirahat selama empat bulan akibat mengalami dislokasi hingga patah tulang telapak kaki kiri. 
"Dengan cederanya Zalnando dan pelapisnya di posisi tersebut, (David) Rumakiek juga mengalami cedera. Febri (Hariyadi) yang bisa dipasang di posisi tersebut juga cedera. Sekarang kami memasang Frets (Butuan) di posisi tersebut yang sebenarnya bukan posisi aslina dan itu sulit," kata Luis Milla.
Dengan alasan itu, Luis Milla membutuhkan satu pemain tambahan yang beroperasi sebagai full back kiri. Diharapkan segera didapatkan pada Januari 2023 nanti atau saat bursa transfer pemain dibuka. 
"Di bulan Januari kami butuh satu pemain, pemain yang spesifik untuk mengisi posisi tersebut," tegasnya. 
Luis Milla mengaku sudah senang dengan para pemainnya saat ini. Apalagi para pemain bekerja dengan keras untuk bisa memberikan kemenangan di setiap pertandingan yang dihadapi. 
"Memang saya datang dengan kondisi tim sudah dihuni pemain-pemain ini dan ketika saya datang, ini bukan pemain pilihan saya. Tetapi saat ini, setelah tiga bulan, saya sangat senang dengan semua pemain yang ada. Tapi untuk kebutuhan tim, kami butuh tambahan pemain di posisi full back kiri," pungkasnya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Ahmad Sayuti