Meski Bermain Agresif, Timnas Indonesia Ditahan Imbang Vietnam di Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2022

Timnas Indonesia tampil agresif kala menghadapi Vietnam di leg pertama Semifinal Piala AFF 2022, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 6 Januari tadi. 

Meski Bermain Agresif, Timnas Indonesia Ditahan Imbang Vietnam di Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2022
Timnas Indonesia tampil agresif kala menghadapi Vietnam di leg pertama Semifinal Piala AFF 2022, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). (Instagram/@pssi)
INILAHKORAN, Bandung- Timnas Indonesia tampil agresif kala menghadapi Vietnam di leg pertama Semifinal Piala AFF 2022, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 6 Januari tadi. 
Meski bermain menyerang, Timnas Indonesia gagal mencetak gol ke gawang Vietnam, pertandingan pun berakhir imbang dengan skor kacamata 0-0. Skuat Garuda gagal meraih kemenangan pada leg pertama Semifinal Piala AFF 2022.
Dengan hasil tersebut, peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke final Piala AFF 2022 masih terbuka. Namun, akan lebih sulit mengingat pertandingan leg kedua akan digelar di markas Vietnam, 9 Januari mendatang.
Pada awal babak pertama, Kedua tim sama-sama bermain berhati-hati. Vietnam sempat menguasai penguasaan bola di 15 menit awal. 
Sementara itu, perlahan tapi pasti, timnas Indonesia mulai meningkatkan tempo permainan. Anak asuh Shin Tae-yong itu mulai rajin menebar ancaman ke gawang Vietnam.
Pada menit ke-23, Indonesia mendapatkan peluang lewat Dendy Sulistyawan. Namun, kiper Vietnam Dang Van Lam lebih dahulu keluar dari sarangnya.
Permainan agresif Indonesia berlanjut di menit ke-29. Tendangan Yakob Sayuri dari luar kotak penalti masih menyamping dari gawang Vietnam.
Kemudian, di menit ke-31, umpan jauh Jordi Amat disambut Yakob Sayuri. Upaya dari Yakob masih digagalkan bek Vietnam dan berbuah sepak pojok.
Memasuki babak kedua, Indonesia dan Vietnam sama-sama tancap gas. Namun tensi pertandingan semakin memanas. Vietnam beberapa kali melepaskan tekel-tekel keras untuk menghentikan aliran bola Indonesia.
Salah satu pelanggaran keras dibuat oleh Doan Van Hau kepada Dendy Sulistyawan. Namun bek timnas Vietnam itu lolos dari hukuman kartu oleh wasit.
Menjelang pertandingan usai, peluang Indonesia kembali gagal. Tendangan dari Yakob Sayuri digagalkan Dang Van Lam.
Pertandingan pun berakhir imbang tanpa gol. Kedua tim akan kembali bertemu di leg kedua Semifinal Piala AFF 2022, di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, 9 Januari 2023 mendatang.***(Ridwan Firdaus)


Editor : JakaPermana