Pemprov Jabar Tambah 6 Hektare Lagi Perluasan TPAS Sarimukti

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengungkapkan, pihaknya bakal menambah enam hektare lagi perluasan TPAS Sarimukti, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Pemprov Jabar Tambah 6 Hektare Lagi Perluasan TPAS Sarimukti
INILAHKORAN, Bandung - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengungkapkan, pihaknya bakal menambah enam hektare lagi perluasan TPAS Sarimukti, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Perluasan lahan di TPAS Sarimukti KBB ini akan dilakukan pada Juni 2024 mendatang, pasca penuhnya lahan eksisting saat ini dari sampah wilayah Bandung Raya yang meliputi KBB, Kota Bandung, Kabupaten Bandung dan Kota Cimahi.
"Nanti akan dibuka lagi enam hektare, kemungkinan Juni ini," ujar Bey Machmudin di Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat 2 Februari 2024.
Dia menambahkan, saat ini TPAS Sarimukti hanya menampung residu sampah yang sudah tidak bisa diolah. Bukan lagi seperti dulu, yang mampu menerima semua jenis sampah.
Sampah organik kata dia, telah tidak diperkenankan lagi masuk ke TPAS Sarimukti, pasca kebakaran hebat yang terjadi beberapa waktu lalu. Belum lagi karena situasi di TPAS regional tersebut memang sudah penuh.
"Sampah Sarimukti telah berkurang. Jadi hanya menerima residu yang diterima oleh TPAS," ucapnya.
Sementara mengenai perkembangan rencana pembangunan TPPAS Regional Legoknangka Kabupaten Bandung, Bey Machmudin mengaku masih dalam proses. Terlebih saat ini Badan Usaha Pelaksana (BUP) pembangunan dan pengelolaannya klaim dia telah siap.
"Saya tetap minta groundbreaking. Minta target semester 1," tandasnya. (Yuliantono)***


Editor : JakaPermana